Yusra Fernando
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER BERBASIS WEB (STUDI KASUS : SMK MA’ARIF KALIREJO LAMPUNG TENGAH) Yuri Rahmanto; Yusra Fernando
Jurnal Tekno Kompak Vol 13, No 2 (2019): Agustus
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jtk.v13i2.339

Abstract

Ekstrakurikuler dalam pendidikan dimaksudkan sebagai jawaban atas tuntutan dari kebutuhan didik, membantu mereka yang kurang memperkaya lingkungan belajar dan memberikan stimulasi kepada mereka agar lebih kreatif. Suatu kenyataan bahwa banyak kegiatan pendidikan yang tidak selalu dapat dilakukan dalam jam-jam sekolah yang terbatas itu, sehinga terbentuklah perkumpulan anak-anak diluar jam sekolah yang dianggap dapat menampung dan memenuhi kebutuhan serta minat mereka.Pengelolaan kegiatan ekstrakurikuler pada SMK Ma’rif Kalirejo Lampung Tengah memiliki kendala, siswa yang mendaftar ekstrakurikuler mengumpulkan formulir pendaftaran sehingga menyebabkan penumpukan berkas. Penyampaian informasi ekstrakurikuler dengan cara ketua kelas menyampaikan kemasing-masing kelas, hal tersebut tentu akan menyita banyak waktu.Dari permasalahan diatas maka penulis membuat sebuah sistem informasi manajemen kegiatan ekstrakurikuler berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, database MySQL dan dirancang menggunakan Unified Modeling Language (UML). Sistem ini diuji menggunakan metode pengujian ISO 9126 mengunakan aspek functionality dan usability.Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem yang dapat membantu Pembina ekstrakurikuler dalam mengelola kegiatan ekstrakurikuler dan ketua ekstrakurikuler dalam mengelola informasi kegiatan ekstrakurikuler secara mudah.
PENGARUH SERVICE QUALITY TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PRODUK PEMPEK PERMATA BANDAR LAMPUNG Erlan Kusuma Roza; Dian Novita; Yusra Fernando
Journal Strategy of Management and Accounting Through Research and Technology (SMART) Vol 1, No 1 (2021): Volume 1 No. 1 Desember 2021
Publisher : Journal Strategy of Management and Accounting Through Research and Technology (SMART)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (26.253 KB) | DOI: 10.33365/smart.v1i1.1069

Abstract

AbstractUMKM Pempek Permata Bandarlampung must be able to optimize its economic resources to increase competitiveness in the market and be able to formulate effective marketing strategies and always develop in a sustainable manner. Customer Satisfaction is influenced by Service Quality which must pay attention to five (5) indicators, namely Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, and Empathy (Emphaty) so as to improve service quality in order to improve number of subscribers. The results showed that the five (5) indicator variables of Service Quality had a significant positive effect. This shows the Tangible indicator variable (Physical Evidence) 73%, Reliability 91%, Responsiveness (Response) 84%, Assurance (Guarantee) 60%, Empathy (Empathy) 76%, which means it can partially influence customer satisfaction. at Pempek Permata Bandarlampung. Keywords: Service Quality: Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, Empathy, Customer Satisfaction AbstrakUMKM Pempek Permata Bandarlampung harus mampu mengoptimalkan sumber daya ekonominya guna meningkatkan daya saing di pasar serta mampu meramu strategi pemasaran yang efektif dan selalu mengembangkan secara berkelanjuta. Kepuasan Pelanggan dipengaruhi oleh Service Quality yang harus memperhatikan lima (5) indikator yaitu Bukti Fisik (Tangible), Kehandalan (Reliability), Daya Tanggap (Responsiveness), Jaminan (Assurance), dan Empati (Emphaty) sehingga meningkatkan meningkatkan kualitas pelayanan agar dapat meningkatkan jumlah pelanggan. Hasil penelitian menunjukan bahwa ke lima (5) variable indikator dari Service Quality  memiliki pengaruh positif signifikan. Hal ini menunjukan variabel indikator Tangible (Bukti Fisik) 73%, Reliability (Kehandalan) 91%, Responsiveness (Respon) 84%, Assurance (Jaminan) 60%, Empathy (Empati) 76%, yang berarti mampu mempengaruhi secara parsial terhadap kepuasan pelanggan di Pempek Permata Bandarlampung.Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Bukti fisik, Kehandalan, Respon, Jaminan, Empati, Kepuasan Pelanggan