Reza Azhari
Muhammadiyah Sukabumi University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Metode latihan beban: apakah pyramid set dapat meningkatkan massa otot dada? Reza Azhari; Firman Septiadi; Wening Nugraheni
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan Vol 10, No 2 (2021): Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/altius.v10i2.16062

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh program latihan beban dengan metode Pyramid set terhadap peningkatan massa otot dada. Karena banyak para member kurang paham dan menggunakan metode latihan yang salah sehingga kurang maksimalnya pertumbuhan otot terutama bagian dada di Elvaritta Fitness center. Penelitian ini berbentuk eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah member Elvaritta Fitness center, sampel penelitian ini sebanyak 15 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah alat pita ukur dengan satuan centimeter. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji-t  yaitu penelitian dengan melakukan perbandingan antara hasil pretest dengan postest pada kelompok eksperimen setelah diberikan suatu perlakuan. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa nilai uji-t antara pretest dan postest setelah diberikan program latihan dengan metode Pyramid set terhadap peningkatan massa otot dada memiliki nilai t hitung -15.838 dengan t tabel 2.045 (df = 14) dengan taraf signifikansi 5%, sehingga hasil Data test awal (Pretest) dan Data test akhir (Postest) ukuran massa otot dada mengalami perubahan yang signifikan. Dilihat rerata, maka diperoleh rerata pretest = 87.93 dan rerata postest = 92.83, karena rerata nilai postest lebih besar daripada nilai pretest, maka ada peningkatan pengaruh Latihan beban dengan Metode latihan Pyramid set terhadap Otot Dada sebesar =  4.90.