R. Taslim
Jurusan Teknik Industri Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru 28293

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ANALISA DIMENSI, DENSITAS DAN KAPASITANSI SPESIFIK ELEKTRODA KARBON SUPERKAPASITOR DARI BUNGA RUMPUT GAJAH DENGAN VARIASI KONSENTRASI PENGAKTIVAN KOH E. Taer; H. Yusra; Iwantono Iwantono; R. Taslim
Spektra: Jurnal Fisika dan Aplikasinya Vol 1 No 1 (2016): SPEKTRA: Jurnal Fisika dan Aplikasinya, Volume 1 Nomor 1, Agustus 2016
Publisher : Program Studi Fisika Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (183.879 KB) | DOI: 10.21009/SPEKTRA.011.09

Abstract

Abstrak Telah dilakukan analisa dimensi, densitas dan kapasitansi spesifik pada pembuatan elektroda karbon superkapasitor dari bunga rumput gajah menggunakan variasi konsentrasi aktivator KOH. Pembuatan elektroda karbon diawali dengan proses prakarbonisasi, penggilingan dengan ball milling dan diayak dengan ukuran partikel < 53 µm. Proses berikutnya dilakukan aktivasi kimia menggunakan aktivator KOH dengan variasi konsentrasi sebesar 0,3 M, 0,5 M dan 0,7 M. Pelet karbon dibuat dengan alat hydraulic press pada tekanan 8 ton. Proses karbonisasi dilakukan pada suhu 600°C pada lingkungan gas N2 dengan profil pemanasan bertingkat, dan diikuti dengan proses aktivasi fisika menggunakan gas CO2 pada suhu 850°C . Hasil penelitian ini diperoleh bahwa diameter, ketebalan dan massa setiap elektroda superkapasitor mengalami penurunan seiring dengan peningkatan konsentrasi KOH. Sedangkan densitas dan kapasitansi spesifik mengalami peningkatan dengan pertambahan konsentrasi KOH. Nilai kapasitansi spesifik tertinggi diperoleh sebesar 100,62 F/g dengan densitas 0,87 gr/cm3 pada variasi 0,7 M KOH. Kata-kata kunci: Analisa Dimensi, Kapasitansi Spesifik, Superkapasitor, Bunga Rumput Gajah, Variasi KOH Abstract Dimensions, density and specific capacitance of carbon electrode supercapacitor from flower of elephant grass by using various KOH concentrations has been analyzed. Production of carbon electrodes was performed by pre-carbonization, grinding by ball milling and sieving to a find a particle size of < 53 µm. The following process was an activation by chemical activation using KOH by various concentrations of 0.3 M, 0.5 M and 0.7 M. Carbon pellets were produced by hydraulic press instrument at a pressure of 8 tons. Carbonization process was carried out at a temperature of 600°C in a N2 gas environment with multilevel heating profile, and followed by physical activation process by throwing CO2 gas at a temperature of 850°C. The results of this study showed that the diameter, thickness and mass of each carbon electrode supercapacitor decrease with the increasing of KOH concentrations. While the density and specific capacitance were increased with the increasing of KOH concentrations. The highest specific capacitance value was obtained as high as 100.62 F/g with a density of 0.87 g/cm3 in the variation of 0.7 M KOH. Keywords: Dimensional Analysis, Specific Capacitance, Supercapacitors, Flower Elephant Grass, Variations KOH
PENGARUH VARIASI SUHU AKTIVASI FISIKA TERHADAP SIFAT FISIS DAN ELEKTROKIMIA ELEKTRODA KARBON SUPERKAPASITOR DARI LIMBAH KULIT PISANG S. D. Hartati; E. Taer; Sugianto Sugianto; R. Taslim
Spektra: Jurnal Fisika dan Aplikasinya Vol 1 No 2 (2016): SPEKTRA: Jurnal Fisika dan Aplikasinya, Volume 1 Nomor 2, Desember 2016
Publisher : Program Studi Fisika Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (202.508 KB) | DOI: 10.21009/SPEKTRA.012.11

Abstract

Abstrak Pengaruh variasi suhu aktivasi fisika terhadap sifat fisis dan elektrokimia Elektroda Karbon Superkapasitor (EKS) dari limbah kulit pisang telah dianalisa. Sifat fisis yang dianalisa meliputi, panjang, lebar, tebal dan densitas, sedangkan sifat elektrokimia dilakukan pada nilai kapasitansi spesifik. Pembuatan EKS ini diawali dengan proses penggilingan, pencetakan yang berukuran 12 cm x 10 cm, pengeringan pada suhu 1500C dan kemudian dipotong menjadi ukuran yang lebih kecil dengan dimensi 3 cm x 3 cm. Potongan yang lebih kecil ini dikarbonisasi pada suhu 6000C dalam lingkungan gas N2 diikuti dengan aktivasi fisika menggunakan gas CO2 untuk mendapatkan EKS. Pengukuran sifat fisis EKS seperti massa, panjang, lebar, dan ketebalan dilakukan untuk mendapatkan besaran densitas. Hasil pengukuran densitas EKS didapati menurun secara linear dengan kenaikan suhu aktivasi, nilai masing-masing sebesar 0,846 g/cm3, 0,766 g/cm3, dan 0,740 g/cm3 untuk suhu aktivasi 8000C, 8500C dan 9000C. Pengukuran sel superkapasitor dilakukan dengan metode Cyclic Voltametry (CV) pada potensial kerja 0 - 500 mV/s dengan laju scan 1 mV/s menggunakan elektrolit H2SO4 1 M. Nilai kapasitansi spesifik didapati berkurang dengan peningkatan suhu aktivasi. Kapasitansi spesifik masing-masing sampel EKS adalah sebesar 55,2 F/g, 35,9 F/g, 10,8 F/g untuk masing-masing suhu aktivasi 8000C, 8500C dan 9000C. Kata kunci: Kulit pisang, elektroda karbon superkapasitor, densitas, kapasitansi spesifik Abstract The effects of temperature variation on the physical activation to the physical and electrochemical properties of Carbon Electrodes Supercapacitor (CES) from banana peels waste has been analyzed. The physical characteristic such as length, width, thickness and density has been analyzed, while the electrochemical properties was subjected on specific capacitance values. The production of CES was begun by the milling, the printing with a size of 12 cm x 10 cm, drying at a temperature of 1500C and then cutting into smaller sizes with a dimensions of 3 cm x 3 cm.These smaller pieces were carbonized at a temperature of 6000C in N2 gas atmosphere and followed by a physical activation using CO2 gas to get CES. The physical properties of CES such as mass, length, width, and thickness were made to get the amount of density. The density of the CES were found decreases in linearly with the increasing of the activation temperature, the density value was 0.846 g / cm3, 0.766 g / cm3 and 0.740 g / cm3 for the activation temperature of 8000C, 8500C and 9000C, respectively.Supercapacitor cells were measured by Cyclic Voltametry (CV) method in the work potential of 0-500 mV / s with a scan rate of 1 mV / s using a 1 M H2SO4 electrolyte. The Specific capacitance value found decreased with an increasing the activation temperature.Specific capacitance of each sample CES were 55.2 F / g, 35.9 F / g, 10.8 F / g for each activation temperature of 8000C, 8500C and 9000C. Keywords: Banana peels, carbon electrodes supercapacitor, density, specific capacitance