Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

EFEKTIVITAS PROGRAM ALOKASI DANA DESA DI KAMPUNG WARYEI DISTRIK SUPIORI BARAT KABUPATEN SUPIORI sri handayani; Amiruddin Amiruddin
Gema Kampus IISIP YAPIS Biak Vol 15 No 1 (2020): "Gema Kampus" IISIP YAPIS Biak
Publisher : IISIP YAPIS BIak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52049/gemakampus.v15i1.105

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis efektifitas program alokasi dana desa di kampung Waryei, Distrik Supiori Barat, Kabupaten Supiori. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan wawancara sebagai teknik pengumpulan data, dan triangulasi sumber sebagai teknik validasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program ADD dikelola secara efektif dan efisien oleh Kepala Kampung. Sedangkan partisipasi masyarakat dalam pengelolaan ADD adalah memberikan saran-saran kepada Kepala Kampung.
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI PENCALONAN (SILON) PADA PEMILIHAN SERENTAK TAHUN 2018 DI KABUPATEN BIAK NUMFOR Allen Ardian Pongoh; Djamil Hasim; Sri Handayani
Gema Kampus IISIP YAPIS Biak Vol 19 No 1 (2024): "Gema Kampus" IISIP YAPIS Biak
Publisher : IISIP YAPIS BIak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52049/gemakampus.v19i1.378

Abstract

Pemilihan Umum secara langsung oleh rakyat merupakan sarana perwujudan kedaulatan rakyat guna menghasilkan pemerintahan negara yang demokratis berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Pilkada menggunakan sistem langsung mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap karakter dan watak persaingan calon Kepala Daerah. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan dan menganalisis kebijakan Sistem Informasi Pencalonan Pilkada di Biak Numfor dan Untuk mendeskripsikan dan menganalisis faktor pendukung dan faktor penghambat dalam kebijakan Sistem Informasi Pencalonan dalam Pilkada di Biak Numfor. Pada penelitian ini peneliti menggunakan teknik (instrument) pengumpulan data dengan cara observasi, dokumentasi, dan wawancara. Adapun teknikn analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi kebijakan sistem informasi pencalonan dalam pilkada serentak Tahun 2018 ditentukan Komunikasi dan Sumber daya. Serta Disposisi. Adapun Faktor Penghambat dan Pendukung Implementasi Kebijakan Sistem Informasi Pencalonan Dalam Pilkada serentak Tahun 2018 adalah Kurangnya Sumber daya manusia (aparatur sipil negara) yang mempunyai keahlian di bidang Informasi teknologi (IT) dan Adanya masalah teknis. Yaitu masalah jaringan internet yang tidak terkoneksi dengan baik sehingga menggangu proses pengunggahan dokumen pencalonan