Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis dan Perancangan Jaringan Komputer Tanpa Harddisk (Diskless) pada Laboratorium Jaringan AKN Pacitan Menggunakan Metode Preboot Execution Environtment (PXE) Bagus Julianto; Kurnianto Tri Nugroho; Danny Febryan
Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering) Vol 8 No 1 (2021): Jurnal Ecotipe, April 2021
Publisher : Jurusan Teknik Elektro, Universitas Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33019/jurnalecotipe.v8i1.2224

Abstract

INTISARI Perkembangan teknologi telah memberikan banyak perubahaan dalam segala aktivitas. Membuat pekerjaan lebih cepat dan efisien. Preeboot Execution Environtment (PXE) adalah salah satu perkembangan teknologi di bidang jaringan. PXE adalah sebuah mekanisme didalam jaringan yang memungkinkan sebuah klien dapat booting dan masuk kedalam sistem operasi tanpa menggunakan harddisk. Terdapat beberapa kuntungan diterapkannya metode ini diantaranya adalah kemudahan dalam melakukan maintenance laboratorium, keamanan dari penyalahgunaan komputer, dan virus. Laboratorium jaringan adalah salah satu laboratorium yang digunakan oleh program studi Pemeliharaan Komputer dan Jaringan Akademi Komunitas Negeri (AKN) Pacitan. Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP) bertugas melakukan maintenance untuk memastikan komputer dapat berjalan dengan normal, jika terdapat kerusakan seperti serangan virus, penyalagunaan komputer, perangkat keras maka PLP harus melakukan perbaikan. Hal tersebut membutuhkan proses yang lama. Sehingga metode PXE sangat tepat diterapkan dalam laboratorium jaringan. Penerapan PXE dalam laboratorium jaringan berhasil dilakukan. Komputer klien dapat berjalan tanpa menggunakan harddisk. Komputer berjalan normal dengan lima klien. Dengan kecepatan jaringan rata-rata 98Mbps dan menggunakan hard drive konvensional untuk membaca dan menyimpan, prosesnya sangat lambat untuk 14 klien yang berjalan secara bersamaan.