Dwi Kinasih Widiyati
Mulawarman University

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Algoritma ID3 Decision Tree Pada Penentuan Penerima Program Bantuan Pemerintah Daerah di Kabupaten Kutai Kartanegara Dwi Kinasih Widiyati; Masna Wati; Herman Santoso Pakpahan
Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI) Vol 2, No 2 (2018): Jurnal Rekayasa Teknologi Informasi (JURTI)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (157.969 KB) | DOI: 10.30872/jurti.v2i2.1864

Abstract

Kemiskinan dipandang sebagai ketidakmampuan seseorang dari sisi ekonomi untuk memenuhi kebutuhan dasar makanan dan bukan makanan yang diukur dari sisi pengeluaran. Seseorang akan dikatakan miskin jika mereka memiliki rata-rata pengeluaran perkapita perbulan dibawah garis kemiskinan. Upaya Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara untuk menanggulangi masalah kemiskinan dan kesejahteraan masyarakat yaitu dengan menyediakan berbagai macam program bantuan. Melalui Dinas SosialĀ  program bantuan tersebut dijalankan, setiap program bantuan memiliki keriteria yang berbeda-beda dalam penentuan penerimanya, sehingga membuat proses perekapan menjadi lebih lama. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat membantu dan memudahkan aparat daerah dalam proses penentuan calon penerima program bantuan sesuai dengan persyaratan yang ada, dimana sistem tersebut mampu melakukan klasifikasi berdasarkan kriteria program bantuan. Untuk melakukan pengklasifikasian, dalam penelitian yaitu dengan menerapkan Algoritma decision tree dalam penentuan penerima program bantuan daerah dengan menggunakan algoritma ID3 berdasarkan model pohon keputusan untuk menentukan calon penerima bantuan agar bantuan yang disalurkan merata dan tepat pada sasarannya.