Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERENCANAAN LANSKAP UNTUK PELESTARIAN KAWASAN WISATA DANAU LIMBOTO, GORONTALO (STUDI KASUS SUB-DAS PAYUNGA) Rizkaf Zulfikar Kasim
Tornare: Journal of Sustainable and Research Vol 2, No 1 (2020): Januari, 2020
Publisher : Unpad Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/tornare.v2i1.25827

Abstract

Danau Limboto merupakan danau besar yang terletak di Kabupaten Gorontalo. Danau dengan luas sekitar 3.000 hektar ini merupakan muara dari lima sungai besar, yakni Sungai Bone Bolango, Sungai Alo, Sungai Daenaa, Sungai Bionga, dan Sungai Molalahu. Danau Limboto memiliki peran penting bagi masyarakat Provinsi Gorontalo khususnya pesisir danau. Beberapa fungsi Danau Limboto antara lain;(1) sumber ekonomi masyarakat pesisir danau, (2) reservoir alami limpasan air dari Daerah Tangkapan Airnya, (3) sumber potensial air bersih, (4) sumber keanekaragaman hayati, dan (5) taman wisata danau. Dengan permasalahan penyusutan dan pendangkalan yang terus terjadi setiap tahunnya akan sangat berpengaruh terhadap suatu ekosistem danau dan sekitarnya. Penelitian ini akan menganalisis daya dukung serta daya tampung dari kawasan sekitar danau limboto dengan pendekatan ekologi guna melestarikan kawasan wisata danau limboto sebagai suatu destinasi yang berkelanjutan. Perencanaan Lanskap untuk pelestarian kawasan wisata danau akan dituangkan dalam penataan lanskap sub-wilayah, yaitu pemukiman, perkebunan/pertanian, dan hutan.Kata kunci; Danau, ekologi, pelestarian