Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

APLIKASI MOBILE UNTUK DETEKSI DAN KLASIFIKASI DAUN SECARA REAL TIME Zaki Imaduddin
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 1 No. 1: Juli, 2015
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v1i1.33

Abstract

Penelitian ini diajukan untuk pendeteksian dan klasifikasi daun menggunakan sistem operasi android, dimana penelitian ini merupakan hasil pengembangan dari penelitian sebelumnya yang juga melakukan deteksi dan klasifikasi daun[1], pada eksperimen ini kami menggunakan 1.907 sample daun Flavia dimana 1335 daun untuk data pembelajaran dan 572 daun untuk data uji. Kami menggunakan 3 jenis daun yang berbeda untuk dideteksi dan diklasifikasi oleh sistem dimana ini belum ada penelitian yang melakukan proses deteksi dan pengenalan sekaligus dengan menggunakan objek daun. Kami menggunakan metode AdaBoost untuk mendeteksi daun dan kami menggunakan SVM untuk proses klasifikasi, sedangkan untuk ekstraksi fitur kami menggunakan haar like fitur dan LBP. hasil akurasi yang diperoleh dalam proses deteksi dan pengenalan dengan menggunakan mobile phone berbasis android ialah 66,91%. Aplikasi ini sangat penting bagi masyarakat untuk sarana pembelajaran dalam mengetahui tiap jenis daun yang ada disekitar kita. Kata Kunci: Android, AdaBoost, SVM, Haar Like Fitur, LBP
PENGEMBANGAN METODE MORFOLOGI UNTUK PENGUKURAN BIOMETRI PANJANG TULANG FEMUR Zaki Imaduddin
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 2 No. 1: Juli, 2016
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v2i1.49

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendukung Renstra Kementrian Kesehatan dalam program membangun kesehatan tahun 2015 – 2019 yaitu menurunkan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi di indonesia, dimana sistem ini dibuat untuk mendeteksi secara otomatis letak organ tulang paha (Femur) dari citra hasil scanning alat USG janin. Bagian organ ini dinyatakan lebih akurat karena biasa digunakan sebagai parameter untuk mengetahui perkembangan janin secara berkala. dengan mengetahui panjang dari tulang paha, maka nantinya usia bayi dapat diketahui, dimana kedepan sistem ini dapat berperan dalam mengetahui secara dini apabila ada kelainan pada janin melalui Prototype yang sudah teruji dan tervalidasi oleh dokter spesialis Obstetri dan Ginekologi. Metode pengukuran otomatis untuk pengukuran tulang paha janin ini sudah teruji dengan 50 datasheet gambar tulang paha janin, dengan langkah langkah yang lebih efesien, sehingga waktu komputasi dalam proses segementasi hingga pengukuran bisa berlangsung lebih optimal. berdasarkan eksperimen menggunakan 5 sampel citra usg, didapatkan waktu komputasi berjalan lebih cepat namun error yang dihasilkan masih cukup besar atau diatas toleransi error yang ditentukan yaitu sebesar 10%, hal ini dikarenakan masih kurang maksimalnya sistem dalam membaca data yang memiliki banyak noise, sehingga akurasi pengukuran belum berjalan secara optimal.
ANALISIS PERANCANGAN PROTOTIPE SISTEM INFORMASI BIAYA STUDI MAHASISWA MENGGUNAKAN FRAMEWORK MOBILE ONSEN UI (STUDI KASUS: STT TERPADU NURUL FIKRI) Muhammad Nazih; Zaki Imaduddin
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 3 No. 2: Desember, 2017
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v3i2.84

Abstract

Sistem informasi biaya studi mahasiswa atau bisa disebut juga dengan modul keuangan yang ada di dalam Sisten Informasi Akademik (SIAK) sangat dibutuhkan oleh perguruan tinggi, karena system tersebut sangat membantu dalam penyelenggaraan proses pendidikan. Pada penelitian ini penulis akan membahas mengenai proses analisis dan perancangan Prototipe Sistem Informasi Biaya Studi Mahasiswa dengan Menggunakan Framework Mobile Onsen UI dengan metode pengembangan perangkat lunak Unified Process, dan didalam pengumpulan data penulis menggunakan metode observasi dan wawancara, Serta pengujian aplikasinya menggunakan Black-Box Testing, Adapun hasil yang didapat dari penelitian dan perancangan ini adalah Sistem Informasi Biaya Studi Mahasiswa yang lebih efektif, dan ramah pengguna.Kata Kunci: Framework, Onsen UI, Sistem Informasi Biaya Studi Mahasiswa, Unified Process
APLIKASI MONITORING PERKEMBANGAN JANIN (ANTENATAL CARE) DENGAN METODE SCRUM BERBASIS PERANGKAT MOBILE Zaki Imaduddin; Henry Saptono
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 5 No. 1: Juli, 2019
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v5i1.201

Abstract

Pemeriksaan kehamilan biasa disebut sebagai antenatal care di dalam dunia kesehatan. Bidan merupakansalah satu tenaga medis yang banyak diminati untuk antenatal care ini. Setiap pasien yang datang untukpemeriksaan kehamilan ke bidan pasti akan diberikan buku bernama KIA (Kesehatan Ibu Anak). Padabuku tersebut terdapat data mengenai historikal antenatal care, akan tetapi pencatatan dalam bukutersebut selama ini masih dilakukan secara manual dan output yang dihasilkan adalah berupa grafikperkembangan pasien tiap minggu yang juga dibuat secara manual oleh bidan, setelah itu dokter spesialiskandungan dapat menganalisa proses kehamilan pasien berdasarkan grafik tersebut. Proses pemeriksaandengan metode seperti ini tentunya akan berlangsung lebih lama dan tidak efesien, namun dengan adanyaaplikasi antenatal care ini, bidan tidak perlu mencari-cari data di lemari berkas, paperless dan prosespembuatan grafiknya pun akan jauh lebih cepat dan tepat, jika dibandingkan dibuat secara manual.penelitian ini dibuat berdasarkan saran sekaligus berkerjasama dengan dr. Yudianto Budi Saroyo,SpOG(K), selaku dokter spesialis kandungan yang praktek di RSIA Hermina Bekasi & RSCM Kencana,dimana penelitian ini dapat memberikan kemudahan bagi para bidan dengan menerapkan sistemmonitoring perkembangan pasien dalam bentuk aplikasi antenatal care pada perangkat mobile dan jugapeneliti membuat aplikasi berbasis local web apabila ditempat terpencil tidak memungkinkan adanyaperangkat mobile maupun sinyal yang memadai. Penelitian akan menggunakan metode AgileDevelopment Scrum yang akan diuji langsung hasilnya pada rumah sakit RSCM dan Rumah sakit Ibudan anak di kota bekasi.
PEMBANGUNAN SISTEM INFORMASI PERTAHANAN SEKOLAH SMA ISLAM AL AZHAR 4 BERBASIS WEB MENGGUNAKAN PHP & MARIADB Anugerah Fajar; Zaki Imaduddin
Jurnal Teknologi Terpadu Vol. 4 No. 2: Desember, 2018
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jtt.v4i2.204

Abstract

SMA Islam Al Azhar 4 Kemang Pratama memiliki bidang organisasi Ketahanan Sekolah atau biasa disebutTANSE yang berfungsi mengelola semua aturan sekolah terhadap murid yang dilaksanan oleh tim TANSEuntuk peningkatan kualiatas perilaku yang baik untuk mendukung Visi dan Misi sekolah SMA Islam AlAzhar 4 Kemang Pratama. Selama ini kegiatan yang ada di TANSEdalam pengelolaan data pelanggaranmurid masih dikelola secara manual dengan menggunakan buku besar, aplikasi Microsoft Word danMicrosoft Excel. Dimana dengan sistem manual dalam pengelolaan data penelitian dan pengabdian dapatmengakibatkan integritas dan keamanan data yang tidak terjamin serta keterlambatan akan informasisehingga permasalahan waktu dan tingkat validitas data ditekan seminimal mungkin. Penelitian inibertujuan untuk membangun aplikasi sistem informasi ketahanan sekolah SMA Islam Al Azhar 4 KemangPratama berbasis web menggunakan PHP & MariaDB. Hasil penelitian ini adalah aplikasi berbasis webdengan beberapa fitur yang dapat membantu mengelola kegiatan TANSE.
Rancang Bangun Aplikasi Pemesanan SEMBAKO berbasis Mobile menggunakan Android ; Zaki Imaduddin
Jurnal Informatika Terpadu Vol 3 No 2 (2017): September, 2017
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jit.v3i2.105

Abstract

The staple foods of the community are often consumed both in groups and individually. By utilizing current technology, the authors designed an application to help the grocery sales process, starting from marketing goods, ordering goods, goods transactions, and receiving goods. The seller will also face challenges in service to his consumers due to the process in trading these essential food items, such as the time-consuming ordering process for one customer, the number of customers ordering at one time, providing goods to customers, calculating the costs to be paid, and delivery goods. Transactions that have been running so far still use COD (face to face) so that in the process, there are still calculation errors and fraud. The authors analyze and design applications with Waterfall software engineering methodology and use Unified Modeling Language (UML) modeling. The application design process is carrying out using the PHP programming language and MySQL as the database. The results of this design are expecting to solve the problems faced by the community.
Analisis dan Perancangan Aplikasi E-Voting untuk Pemilihan Mahasiswa berkarakter NICE: Studi Kasus di STT Terpadu Nurul Fikri ; Zaki Imaduddin
Jurnal Informatika Terpadu Vol 3 No 2 (2017): September, 2017
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jit.v3i2.106

Abstract

E-Voting is an online or digital candidate selection method. This method makes it easy for users to make selections because it does not require a paper to become efficient and practical. Integrated STT Nurul Fikri has created an E-Voting system for the head of Bem and Deputy Bem. As time goes by, STT Nurul Fikri wants to develop this method by implementing the NICE program into the E-VOTING application. In this study, the authors discussed the process of analysis and design of the Android-based 5O-NICE E-Voting Application. The authors also collected data from observations and interviews as well as questionnaires. To do the test, the writer uses Blackbox Testing. The results obtained by the author from the analysis and design of this application are to add NICE values ​​to the Integrated STT student Nurul Fikri.
Rancang Bangun Sistem Pengelolaan Presensi berbasiskan MVC Framework Website Ryan Firdyawan; Zaki Imaduddin
Jurnal Informatika Terpadu Vol 5 No 2 (2019): September, 2019
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jit.v5i2.183

Abstract

Absensi merupakan salah satu hal terpenting dalam lingkup suatu instansi atau perusahaan, absensi dikatakan penting karena dengan absensi perusahaan dapat mengolah atau manajemen SDM (Sumber Daya Alam) atau karyawan yang bekerja pada perusahaan tersebut.
Pengembangan Sistem Jual Beli Bahan Pokok Petani berbasis Aplikasi Mobile Muhammad Hamas; Zaki Imaduddin
Jurnal Informatika Terpadu Vol 5 No 2 (2019): September, 2019
Publisher : LPPM STT Terpadu Nurul Fikri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54914/jit.v5i2.198

Abstract

Pembuatan Aplikasi Jual Beli Menggunakan Android Studio dan menggunakan Firebase untuk database.
Pengembangan Sistem Pengajuan Surat Berbasis GSuite Untuk Meningkatkan Kemudahan Akses Layanan Administrasi Akademik Untuk Mahasiswa Misna Asqia; Hendra Aditiyawijaya; Yahya Zulkarnain; Arina Fadlila; Zaki Imaduddin
Teknika Vol 11 No 3 (2022): November 2022
Publisher : Center for Research and Community Service, Institut Informatika Indonesia (IKADO) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34148/teknika.v11i3.547

Abstract

Pandemi Covid 19 mendorong untuk merubah sistem pelayanan surat di STT-NF yang sebelumnya dilakukan secara manual menjadi secara online. Prosedur pengajuan surat secara manual dilakukan dengan proses pengisian form fisik oleh Mahasiswa. Form pengajuan yang sudah diisi harus diserahkan dengan mendatangi ruangan bagian terkait secara langsung. STT-NF sendiri memiliki jenis pengajuan surat yang beragam. Surat-surat tersebut memiliki penanggungjawab yang berbeda, antara lain Bagian BAAK, UPT Perpustakaan, Bagian Keuangan dan Bagian Kemahasiswaan. Dalam proses pengajuan surat mahasiswa tidak mendapatkan akses informasi yang berkaitan dengan prosedur dan status pengajuan surat. Hal ini dikarenakan SDM administrasi yang kurang serta sistem yang kurang mendukung proses pengajuan surat. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah sistem yang bisa mendukung proses pengajuan surat. Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan akses layanan administrasi mahasiswa. Sehingga tujuan penelitian ini adalah untuk membangun sebuah sistem pengajuan surat administrasi mahasiswa berbasis GSuite. GSuite yang digunakan adalah Google Forms, Google Spreadsheet, Add-on Form Publisher dan Google Sites. Penelitian ini menggunakan 2 metode pengujian, yaitu Blackbox dan User Acceptance Test (UAT). Hasil dari pengujian blackbox menyatakan bahwa 27 Fitur yang diujikan dinyatakan berhasil. Responden pengujian Blackbox adalah satu mahasiswa dan empat orang admin. Selanjutnya hasil pengujian UAT menyatakan bahwa rata-rata nilai sebesar 89,85% yang artinya sistem pengajuan surat berbasis GSuite bisa diterima dan sudah sesuai dengan kebutuhan pengguna.