Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PAIKEM (Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif Dan Menyenangkan) Slamet Asari; Santya Dian Pratiwi; Trias Fitri Ariza; Heni Indapratiwi; Citra Ayu Putriningtyas; Firdah Vebriyanti; Iqnatia Alfiansyah; Sukaris Sukaris; Ernawati Ernawati; Andi Rahmad Rahim
DedikasiMU : Journal of Community Service Vol 3 No 4 (2021): Desember 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/dedikasimu.v3i4.3249

Abstract

Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Gresik bertempat di desa Kandangsemangkon, kabupaten Lamongan yang terdiri dari 2 dusun yaitu : Dusun Kandang dan Dusun Dengok. Mahasiswa Program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar melaksanakan program PAIKEM (Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan). Aktif ialah bahwa dalam proses pembelajaran guru harus menciptakan suasana sedemikian rupa sehingga peserta didik aktif untuk bertanya, dan mengemukakan pendapatnya. Inovatif ialah dalam proses pembelajaran diharapkan muncul ide-ide, gagasan atau inovasi baru yang positif dan lebih baik. Kreatif ialah setiap proses pembelajaran yang dapat menciptakan kegiatan yang beragam, serta mampu membuat media belajar yang sederhana dan memudahkan pemahaman peserta didik. Efektif yakni selama proses pembelajaran berlangsung dalam mewujudkan ketercapaian tujuan pembelajaran, peserta didik dapat menguasai kompetensi serta keterampilan yang diharapkan. Menyenangkan ialah suasana belajar mengajar yang nyaman dan menyenangkan. Media yang kami gunakan ialah media Faskho, media tersebut mengajarkan semua mata pelajaran sesuai materi yang di pelajari, selain itu media Faskho juga mengajarkan peserta didik untuk belajar sambil bermain agar peserta didik tidak merasa bosan dan lebih menyenangkan. Menurut Al Manar Rasyid Ridla, (2008) Faskho/Fastabiqul Khairat adalah (ajakan) artinya berlomba-lombalah berbuat kebaikan, sehingga di dalam permainan ada dua kartu yang berisi tentang soal-soal negatif dan positif.