Fadhilatusy Syafira
Universitas Internasional Semen Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Alat Deteksi Intensitas Cahaya Berbasis Arduino Uno Sebagai Penanda Pergantian Waktu Siang-Malam Bagi Tunanetra Faridatun Nadziroh; Fadhilatusy Syafira; Subhan Nooriansyah
Indonesian Journal of Intellectual Publication Vol. 1 No. 3 (2021): Juli, 2021, IJI Publication
Publisher : Unit Publikasi Ilmiah Perkumpulan Intelektual Madani Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51577/ijipublication.v1i3.92

Abstract

Kemajuan teknologi menjadikan aspek kehidupan menjadi lebih mudah dan sederhana sehingga membuat sistem otomatis lebih diminati daripada sistem manual. Salah satu sistem otomatis yang digunakan adalah alat untuk mengetahui waktu siang dan malam. Dalam penelitian ini dirancang suatu alat pendeteksi waktu siang dan malam dengan memanfaatkan intensitas cahaya di lingkungan sekitar sebagai parameternya. Penelitian ini memanfaatkan sensor LDR (Light Dependent Resistor) sebagai penangkap parameter, dimana LDR terbuat dari cadmium sulfida yaitu bahan semikonduktor yang mempunyai resistansi berubah-ubah menurut banyaknya cahaya (sinar) yang mengenainya. Selain itu juga memanfaatkan LED dan buzzer sebagai deteksi indikator. Dengan di dukung Arduino uno sebagai pengendali utama. Arduino berperan mengubah tegangan analog menjadi tegangan digital. sehingga cahaya yang masuk di lingkungan LDR, akan dikonversi menjadi nilai digital sehingga dapat dibaca oleh LDR. Selanjutnya Buzzer yang terhubung ke pin Arduino akan menghasilkan suara ketika terdeteksi adanya cahaya.  Hasil dari penelitian ini bekerja dengan baik dibuktikan ketika terdeteksi adanya cahaya yang diterima oleh sensor LDR maka LED On (menyala) dan buzzer On (berbunyi) sedangkan Ketika tidak ada cahaya maka LED Off (tidak menyala) dan buzzer Off (tidak berbunyi). Penelitian ini bertujuan sebagai alat bantu informasi pergantian waktu siang-malam bagi tunanetra.