Muniruddin Muniruddin
Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Al-Idarah: Jurnal Pengkajian Dakwah dan Manajemen

Komunikasi Spiritual Membentuk Manajemen Jiwa Individu Dan Sosial Muniruddin Muniruddin
Al-Idarah: Jurnal Pengkajian Dakwah dan Manajemen Vol 9, No 2 (2021): Juli-Desember
Publisher : Program Studi Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah dan Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.563 KB) | DOI: 10.37064/ai.v9i2.10599

Abstract

Komunikasi dua arah saling berbagi informasi dan perasaan antara seorang individu dengan komunikan lainnya merupakan komunikasi inter personal dan setelah itu timbul komunikasi yang berkenaan dengan jiwa yang merupakan kekuatan non fisik dan sebagai curahan hati dengan sang Maha Pencipta Allah SWT. Manusia sebagai makhluk individu sekaligus sebagai makhluk sosial baru dapat mempunyai kekuatan apabila berhubungan dengan masyarakat sebagai bentuk sosialnya dan kepada kekuatan ghaib dari sang Maha Pencipta. Mengadakan hubungan dengan Tuhan sebagai kekuatan bathin. Apabila kedua-duanya terpenuhi maka akan mendapat kekuatan yang akurat dari luar yaitu fisik dan kekuatan dari dalam jiwa sebagai bentuk kekuatan spritual. Tulisan ini mengemukakan bagaimana kedua sumber kekuatan itu agar akurat menjadi kekuatan individu dan sekaligus kekuatan dalam pengembangan masyarakat. Hasil dari tulisan ini adalah komunikasi spritual merupakan komunikasi primer untuk menebar komunikasi lainnya dengan khalayak, karena jika mau berbagi informasi dengan banyak komunikan harus mempunyai tempat komunikasi yang kokoh dalam dalam diri individu sebagai komunikasi sipritual.