Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Edukasi Sanitasi Lingkungan sebagai Upaya Pencegahan Stunting di SMP Penanggungan Kesemen Kecamatan Ngoro Kabupaten Mojokerto Deri Setiawan; Fikry Ardianto; Sherly Galuh Puspita; Cinta Khulia; Zahrah Ghoniyyah; Tresna Maulana Fahrudin
KARYA UNGGUL - Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2022): Edisi Juni
Publisher : KARYA UNGGUL - Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (680.719 KB)

Abstract

Stunting merupakan kondisi di mana anak mengalami kegagalan pada masa pertumbuhannya di masa kandungan hingga usia 2 tahun, pertumbuhan dalam hal ini adalah perkembangan pada tubuh maupun otak. Stunting berkaitan dengan permasalahan gizi terhadap balita yang memerlukan perhatian lebih dari pemerintah serta masyarakat.Selain permasalahan gizi, sanitasi lingkungan juga berkontribusi terhadap risiko stunting pada anak.Oleh karena itu, pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata ini bertujuan untuk melaksanakan edukasi sanitasi lingkungan sebagai upaya pencegahan stunting dengan mitra kegiatan pengabdian kepada masyarakat di SMP Penanggungan Kesemen Kabupaten Mojokerto.Dalam kegiatan ini menggunakan metode penyampaian secara langsung kepada pihak terkait.Adapun capaian evaluasi dinilai dari hasil pretest, penyuluhan, posttest, dan penilaian akhir.Hasil evaluasi dari kegiatan ini diperoleh informasi bahwa sumber air bersih warga Desa Kesemen sudah sangat optimal. Namun, warga belum menerapkan dengan baik bagaimana cara pengelolaan sanitasi, sampah, serta limbah guna meminimalisir risiko stunting. Hasil pretest dan postest menunjukkan siswa-siswi telah mengalami peningkatan pemahaman tentang materi edukasi sanitasi lingkungan dari 79,3% menjadi 85,93%. Dengan adanya program giat penyuluhan tersebut diharapkan mampu meningkatkan pemahaman masyarakat dengan pentingnya mengetahui pengelolaan sanitasi lingkungan dan mengurangi risiko gizi buruk terhadap anak pada masa mendatang.