Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGGUNAAN KALIMAT INTERJEKSI DALAM NOVEL “KELANA CINTA SHAFIYYA” KARYA FITRIA PRATIWI Luvita Ali; Sayama Malabar; Jafar Lantowa
Jambura Journal of Linguistics and Literature Vol 2, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (179.727 KB) | DOI: 10.37905/jjll.v2i2.12910

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan kalimat interjeksi, dan makna penggunaan kalimat interjeksi dalam novel Kelana Cinta Shafiyya karya Fitria Pratiwi. Penelitian ini menggunakan pendekatan stilistika, metode penelitian deskriptif dan jenis penelitian kualitatif. Data pada penelitian ini berupa penggunaan kalimat interjeksi. Sumber data adalah kutipan cerita dan kalimat dalam novel Kelana Cinta Shafiyya karya Fitria Pratiwi. Data tersebut dikumpulkan dengan cara membaca intensif, melakukan pengkodean, dan pencatatan. Teknik analisis data yaitu mengidentifikasi penggunaan kalimat interjeksi, mengklasifikasi penggunaan kalimat interjeksi, menganalisis makna dari penggunaan kalimat interjeksi, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) penggunaan kalimat interjeksi yang terdapat dalam novel Kelana Cinta Shafiyya ada sepuluh jenis yaitu interjeksi ajakan, simpulan, kekesalan atau kemarahan, keheranan, panggilan, sapaan, kekagetan, kesyukuran, kejijikan, dan kekaguman. (2) makna penggunaan kalimat interjeksi terdiri atas makna ajakan, simpulan, kekesalan atau kemarahan, keheranan, panggilan, sapaan, kekagetan, kesyukuran, kejijikan, dan kekaguman. Simpulannya bahwa kalimat interjeksi yang digunakan dalam novel Kelana Cinta Shafiyya karya Fitria Pratiwi terdiri atas sepuluh jenis interjeksi dan memiliki sepuluh makna.