Choirul Umam
Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarma

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : BroadComm

TERPAAN PEMBERITAAN COVID 19 DI INSTAGRAM TERHADAP PERUBAHAN INTERAKSI SOSIAL MAHASISWA FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS GUNADARMA Choirul Umam; Andhini Nur Aini
Jurnal Broadcomm Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/bcomm.v3i1.140

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Terpaan Pemberitaan Covid 19 Di Instagram Terhadap Perubahan Interaksi Sosial Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarma. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif, dimana peneliti melakukan penelitian dengan cara menyebarkan kuesioner. Teori yang digunakan peneliti adalah SOR Stimulus-Organism-Respons. Serta paradigma yang digunakan adalah positivisme. Hasil penelitian menunjukan bahwa  terpaan pemberitaan covid 19 di instagram berpengaruh terhadap perubahan interaksi sosial mahasiswa fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarama angkatan 2017. Besarnya pengaruh terpaan pemberitaan covid 19 di instgaram terhadap perubahan interaksi sosial mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarma memiliki nilai yang positif. Saran dari peneliti adalah dengan adanya hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan secara akademis kepada mahasiswa/I dalam menggunakan instagram untuk mencari informasi agar lebih bijak, terlebih dalam melakukan interaksi sosial terhadap sesama pengguna. Agar terhindar dari masalah-masalah yang kemungkinan dapat terjadi karena menggunakan dengan tidak baik.Kata Kunci: Terpaan Berita, Covid-19, Interaksi Sosial
ANALISIS FRAMING PEMBERITAAN KERUMUNAN JOKOWI DI NTT PADA PORTAL ONLINE TEMPO.CO DAN CNNINDONESIA.COM Lisa Dinda Tiurmaida; Choirul Umam
Jurnal Broadcomm Vol 4, No 1 (2022)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (208.752 KB) | DOI: 10.53856/bcomm.v4i1.229

Abstract

Kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke NTT untuk meninjau dan meresmikan kawasan lumbung pangan di daerah Sumba Tengah dan Bendungan Napun Gete di Kabupaten Sikka mengundang antusiasme warga setempat sehingga menyebabkan terjadinya kerumunan. Sebuah video yang tersebar memperlihatkan kejadian tersebut ramai diberitakan di berbagai media massa Indonesia sehingga mendapat kritikan karena kerumunan terjadi era pandemi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat framing pemberitaan kerumunan Jokowi di NTT yang dimuat oleh Tempo.co dan CNNIndonesia.com. Metode penelitian yaitu kualitatif deskriptif dengan menganalisis tiga berita dari Tempo.co dan CNNIndonesia.com yang dimuat pada tanggal 23, 24, 15 Februari 2021 dianalisis dengan model analisis framing Robert N. Entman. Hasil analisis framing dari tiga berita di CNNIndonesia.com dan Tempo.co menunjukkan bahwa CNNIndonesia.com berusaha membingkai berita kerumunan Jokowi di NTT secara netral. CNNIndonesia.com menonjolkan penegasan bahwa kerumunan terjadi secara spontan karena antusias masyarakat. Sedangkan Tempo.co terlihat lebih membesarkan kejadian ini dan mencoba mendapat clickbait melalui judul-judul yang dibuat. Tempo.com membingkai berita kerumunan Jokowi di NTT dengan informasi yang mengarah pada kritikan kepada Jokowi atas kejadian tersebut.Kata Kunci : CNNIndonesia.com, Framing, Kerumunan Jokowi di NTT, Tempo.co
PENGGUNAAN APLIKASI MARIS DAN SHOP&DRIVE SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI ANTARA KARYAWAN PT. ASTRA OTOPARTS Tbk DAN CUSTOMER DI ERA PANDEMI Choirul Umam; Ilham Syamsuri
Jurnal Broadcomm Vol 2, No 2 (2020)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/bcomm.v2i2.132

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pemanfaatan aplikasi Shop Drive sebagai media komunikasi yang digunakan oleh bengkel Shop Drive sebagai media komunikasi antara karyawan dan pelanggan Astra Otoparts.Tbk. Shop Drive Workshop adalah bengkel otomotif modern buatan PT. Astra Otoparts.Tbk sebagai toko layanan cepat dan penyedia layanan pengiriman ke rumah seperti aki mobil dan pengiriman oli mobil. Dalam penelitian kualitatif ini penulis menggunakan Teori Keunggulan (Two Way Symmetrical) untuk mengetahui penggunaan aplikasi yang digunakan oleh Shop Drive (Kriyantono 2012) sebagai media komunikasi informasi antara karyawan dan pelanggan. Penulis juga menggunakan studi deskriptif sebagai metode penelitian dan paradigma yang digunakan dalam penelitian ini adalah paradigma konstruktivisme. Informan dalam penelitian ini adalah Head Office, Chief Store dan Customer. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara terbuka dengan menggunakan alat bantu audio visual. Data yang telah diperoleh kemudian diuji keabsahan datanya melalui triangulasi sumber. Kantor Pusat Shop Drive menginginkan komunikasi antar karyawan di seluruh outlet Shop Drive terjalin dengan baik dan terorganisir dengan aplikasi serta untuk memudahkan karyawan retail dalam operasional retail dan pengembangan retail menggunakan aplikasi Maris. Aplikasi ini juga digunakan oleh Shop Drive sebagai media komunikasi antara karyawan retail dengan pelanggan dengan aplikasi bernama Shop Drive yang dapat diunduh di Playstore atau Appstore secara gratis. Dalam penelitian ini menggunakan aplikasi Maris dan aplikasi Shop Drive sebagai bahan penelitian. Keywords: Aplikasi, Media Komunikasi, Komunikasi Organisasi, Pelanggan.