Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Manajemen Pesantren Dalam Penerapan Pendidikan Masa Aqil Balig Bagi Santri Mukim: Studi deskriptif kualitatif di Pesantren Tanwiriyyah Sindanglaka Kabupaten Cianjur Irpan Ramdani; Asep Ahmad Fathurrohman; R. Marwan Setiawan
Jurnal Ilmu Pendidikan (ILPEN) Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Ilmu Pendidikan
Publisher : Yayasan Azka Hafidz Maulana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.53 KB) | DOI: 10.3709/ilpen.v1i1.1

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh minimnya pengetahuan santri terhadap kewajibannya setelah memasuki masa aqil balig, kurangnya perhatian oran tua dan guru dalam menginformasikan dan menanyakan secara langsung berkaitan dengan masa aqil balig. H. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang konsep, perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan kendala pesantren dalam penerapan pendidikaan masa aqil balig bagi santri mukim di pesantren Tanwiriyyah kabupaten Cianjur. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam pandangan pesantren Tanwiriyyah Kabupaten Cianjur, berkaitan erat dengan kebijakan, prinsip, strategi, metode, media dan materi yang akan dipersiapkan oleh pesantren. (1) Kebijakan pesantren terkait pendidikan aqil balig meliputi pembelajaran di kelas dan di luar kelas serta kerja sama dengan pihak eksternal. (2) Prinsip pesantren terkait pendidikan aqil balig yaitu dengan memberikan pemahaman sejak dini kepada santri tentang pentingnya pendidikan aqil balig. (3) Strategi pendidikan masa aqil balig dilakukan dengan pendekatan persuasif. (4) Materinya tercantum dalam mata pelajaran fikih Depag meliputi tanda-tanda balig, wudhu, tayammum, mandi junub, darah haid, istihadhah, nifas, pernikahan, dan juga dalam kitab Safinatunnajah. 5) Metodenya yaitu sorogan, bandungan, ceramah, tanya jawab, dialog, keteladanan dan pengawasan. (6) Medianya yaitu dengan memanfaatkan media audio visual. Pelaksanaan penerapan pendidikan akil balig di pesantren Tanwiriyyah Kabupaten Cianjur sudah cukup baik. Evaluasi penerapan pendidikan akil balig di pesantren Tanwiriyyah Kabupaten Cianjur dilakukan dengan 2 metode yaitu metode tes dan non tes. Hambatan atau kendala penerapan pendidikan akil balig di pesantren Tanwiriyyah Kabupaten Cianjur yaitu: (1) Tidak adanya lembaga informasi atau konsultasi pendidikan aqil balig. (2) Ketidakterbukaan santri atas kondisi aqil balignya. (3) Kurangnya perhatian orangtua di rumah kepada anaknya terkait pendidikan aqil balig.