Apryangki Wahono
Mahasiswa S-1 Program Studi Teknik Sipil

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Dimensi Pratama Teknik Sipil

PENGARUH PENAMBAHAN SLAG BESI TERHADAP KEKUATAN TEKAN DAN FLOWABILITY PADA SELF COMPACTING CONCRETE Wahono, Apryangki; Nugroho, Agustinus Andy; Sugiharto, Handoko
Jurnal Dimensi Pratama Teknik Sipil Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Jurnal Dimensi Pratama Teknik Sipil

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.005 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kekuatan tekan dan flowability dari penambahan slag besi pada Self Compacting Concrete. Kandungan kimia dalam slag besi antara lain CaO, SiO2, MgO. Kandungan kimia inilah yang membuat slag besi memiliki sifat pozzolanic bagi beton. Slag besi terdiri dari molekul-molekul berbentuk bulat sehingga akan baik jika digunakan sebagai filler. Penelitian ini menggunakan 6 macam mix design, dimana campuran slag besi yang digunakan berbeda-beda komposisinya pada tiap mix design. Komposisi slag besi yang digunakan antara lain 0%, 15%, 20%, 25%, 30%, dan 35% dari berat semen. Beberapa pengujian beton segar dilakukan agar memenuhi syarat flowability yaitu Sieve Segregation Test, Slump Flow Test, T50, V-Funnel Test, L-Box Test. Hasil yang diperoleh dari pengujian beton segar adalah dengan penambahan slag besi flowability pada beton bertambah, serta penambahan kekuatan tekan lebih besar dibandingkan dengan tidak ada penambahan slag besi. Peningkatan kekuatan yang signifikan terjadi setelah 14 hari umur beton. Hal ini disebabkan karena sifat pozzolanic pada slag besi baru bereaksi sepenuhnya.