Chrismikha Hardyanto
Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer, Universitas Komputer Indonesia

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

SISTEM INFORMASI PENGENDALIAN PRODUKSI TRAINING PANEL SYSTEM PADA PT .XYZ Chrismikha Hardyanto
Komputa : Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika Vol 8 No 2 (2019): Komputa : Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika
Publisher : Program Studi Teknik Informatika - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (996.949 KB) | DOI: 10.34010/komputa.v8i2.3055

Abstract

PT.XYZ merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang pembuatan dan penjualan alat peraga pendidikan. Salah satu jenis produk yang dijual oleh PT.XYZ adalah training panel system (TPS), yaitu suatu alat peraga yang digunakan dalam praktikum elektronika di tingkat sekolah menegah kejuruan (SMK). Bedasarkan analisis terhadap sistem berjalan di PT. XYZ, terdapat masalah pada proses produksi dari Training Panel System. Manager produksi selalu kesulitan dalam menentukan jumlah produksi TPS. Masalah ini muncul karena penjualan TPS yang tidak menentu setiap bulannya. Akibatnya sering terjadi kekurangan atau menumpuknya stock TPS pada gudang karena kesalahan menentukan jumlah produksi. Masalah berikutnya adalah proses produksi TPS sering terlambat dikarenakan kekurangan jumlah bahan baku disebabkan oleh perbedaan antara stok bahan baku digudang dan rencana jumlah TPS yang akan diproduksi Berdasarkan permasalahan tersebut, Maka solusi yang diusulkan untuk PT.XYZ adalah membangun sebuah sistem pengendalian produksi untuk membantu manager produksi merencanakan jumlah produksi TPS dan membantu bagian pergudangan untuk mengendalikan stock bahan baku. Metode yang digunakan untuk merencanakan jumlah produksi adalah single exponential smoothing untuk meramalkan rencana jumlah produksi di bulan - bulan berikutnya dan metode Economic Order Quantity (EOQ) untuk mengendalikan stock bahan baku. Sistem Informasi akan dibangun berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrogaman PHP dan Database MySql.
PEMANFAATAN TEKNOLOGI MOBILE DALAM PENCATATAN PRESENSI PEGAWAI SAAT BEKERJA DARI KANTOR DI MASA NEW NORMAL PANDEMI COVID-19 Chrismikha Hardyanto
Komputa : Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika Vol 11 No 1 (2022): Komputa : Jurnal Ilmiah Komputer dan Informatika
Publisher : Program Studi Teknik Informatika - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/komputa.v11i1.7387

Abstract

Presensi adalah kegiatan yang dilakukan oleh seorang pegawai untuk membuktikan bahwa dirinya telah hadir atau tidak didalam suatu organisasi atau perusahaan. Saat ini sudah banyak perusahaan yang menggunakan sistem presensi dengan metode sidik jari untuk mencatat kehadiran pegawai-nya. Namun muncul masalah, dimana kondisi di indonesia sedang berada di masa new normal dari pandemi CoVid-19 yang menghimbau untuk menghindari penggunaan fasilitas umum untuk mengurangi resiko terjadinya penularan virus. Untuk itu diperlukan media alternatif yang dapat membantu perusahaan dalam mencatat kehadiran pegawai-nya yang bekerja dari kantor. Salah satu teknologi yang dapat digunakan adalah teknologi mobile. Dengan aplikasi berbasis mobile, pegawai dapat melakukan pencatatan absensi secara mandiri tampa harus menggunakan fasilitas absensi publik di kantor mereka. Namun dalam membangun aplikasi berbasis mobile, ada masalah yang muncul karena sering kali seorang pegawai melakukan kecurangan dalam melakukan presensi. Untuk itu , maka pada penelitian ini dibuatlah sebuah aplikasi presensi mobile yang dapat mengetahui posisi pegawai ketika akan absen dan juga memastikan bahwa memang benar pegawai yang absen adalah orang yang sama dengan memanfaatkan teknologi Google map API, Geofencing dan sensor sidik jari pada perangkat smartphone. Dari hasil pengujian yang dilakukan, didapatkan kesimpulan bahwa aplikasi presensi yang dibangun dapat menyelesaikan masalah peneltian
IMPLEMENTASI FACE RECOGNITION DAN GLOBAL POSITIONING SYSTEM PADA SISTEM PRESENSI DI DESA MEKARJATI KAB INDRAMAYU BERBASIS MOBILE Fauzi Sunarya; Chrismikha Hardyanto
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 1 No 2 (2021): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (932.361 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v1i2.6550

Abstract

Balai Desa Mekarjati merupakan kantor yang berada di lingkungan wilayah Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu. Dalam hal mewujudkan kehidupan masyarakat yang demokratis, kantor Balai Desa Mekarjadi mempunyai tugas utama yaitu mendorong pemberdayaan masyarakat dan memberikan pelayanan publik yang baik. Dimana pelayanan administrasi masalah kependudukan seperti pelayanan pembuatan surat-menyurat (SKTM, surat kematian, pembuatan KTP, KK, dan sejenisnya) merupakan salah satu tugas utama Balai Desa Mekarjati ini. Menurut hasil wawancara dengan Bapak Aming. selaku lurah di kantor Balai Desa Mekarjati, ditemukan Permasalahan yang sering terjadi pada desa tersebut adalah buruknya kinerja perangkat desa dalam pelayanan administrasi desa, penyebabnya banyak perangkat desa yang tidak hadir tepat waktu karena perangkat desa banyak yang melakukan kecurangan dalam proses presensi. Kecurangan terjadi karena proses presensi yang dilakukan di kantor Balai Desa Mekarjati masih manual. Berdasarkan permasalahan tersebut maka teknologi face recognition dan global positioning system merupakan teknologi yang layak digunakan untuk membuat sistem presensi yang dapat membantu kantor balai Desa Mekarjati dalam mengatasi kecurangan pada proses kegiatan presensi. Dengan adanya aplikasi ini kecurangan yang terjadi di kantor Balai Desa Mekarjati Kecamatan Haurgeulis Kabupaten Indramayu berkurang karena perangkat desa tidak bisa melakukan kecurangan seperti menitipkan absen kepada rekan nya.
RANCANG BANGUN APLIKASI REKOMENDASI PEMESANAN JASA FOTOGRAFI DAN MODEL FREELANCE BERBASIS ANDROID Lukman Baihaqqi; Chrismikha Hardyanto
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 2 No 1 (2022): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1060.328 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v2i1.7318

Abstract

Perkembangan teknologi Informasi saat ini sangat pesat. Pemenuhan kebutuhan terhadap suatu informasi tidak lepas dari pemakaian dan pemanfaatan smartphone. Dengan adanya smartphone, penyebaran informasi semakin mudah di lakukan. Salah satunya dalam bidang bisnis atau pekerjaan. Salah satu pekerjaan yang saat ini sudah memanfaatkan penyebaran informasi menggunakan smartphone yaitu Fotografer dan Model. Mereka menggunakan smartphone sebagai media untuk menyebarluaskan informasi, baik itu Informasi data pribadi mereka, maupun portofolio dari hasil karya mereka yang pernah mereka buat. Penggunaan mobile smartphone dan media social dinilai efektif dalam jasa pemasaran jasa fotografi. Maka dari itu, akan dibuatkan suatu aplikasi berbasis mobile. Alasan dibuatkan nya aplikasi menggunakan platform mobile ini, agar dapat memanfaatkan teknologi GPS pada smartphone yang bertujuan untuk memberikan informasi lokasi pengguna. Agar pengguna jasa tidak lagi mempermasalahkan jarak dengan fotografer maupun model freelance. Dengan bantuan teknologi GPS yang merupakan sebuah layanan informasi yang dapat diakses dengan perangkat yang bergerak dan mampu menampilkan posisi secara geografis keberadaan perangkat bergerak tersebut. Berdasarkan dari masalah-masalah tersebut, maka penulis membuatkan sebuah aplikasi “Ayo Motret”. Aplikasi ini berguna untuk mempermudah fotografer freelance menyebarkan informasi fotografi.
PEMBANGUNAN APLIKASI ONE DEVICE PARENTAL CONTROL–MULTI ACCESS LIMITS MENGGUNAKAN FACE IDENTIFICATION Bina Damareksa; Chrismikha Hardyanto
Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik dan Ilmu Komputer (JUPITER) Vol 2 No 2 (2022): JUPITER : Jurnal Penelitian Mahasiswa Teknik Dan Ilmu Komputer
Publisher : Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer - Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1113.117 KB) | DOI: 10.34010/jupiter.v2i2.8649

Abstract

Selama masa pandemi, penggunaan smartphone di Indonesia oleh anak-anak meningkat pesat. Hal ini dikarenakan proses belajar mengajar dilakukan secara daring. Dari hasil obeservasi, studi literatur dan kuisioner, orang tua perlu mengawasi dan membatasi akses penggunaan smartphone oleh anak, terutama jika digunakan secara berlebihan dan ketika anak meminjam smartphone mereka, karena dapat menimbulkan dampak negatif secara fisik dan psikologis bagi anak bahkan bagi orang tua itu sendiri. Meskipun begitu, banyak orang tua yang membiarkan anak mereka bermain secara bebas dan kurang terkontrol dengan smartphone milik mereka. Hal ini tentunya dapat menyebabkan anak secara tidak sengaja melakukan suatu hal yang tidak semestinya di dalam smartphone. Oleh karena itu, penulis membangun aplikasi One Device Parental Control dengan teknologi age recognition digabung dengan teknologi face identification untuk dapat memberikan rekomendasi aplikasi yang sesuai dengan rentang umur anak yang terdeteksi, dan teknologi kiosk mode yang bisa membantu orang tua dalam membatasi akses penggunaan smartphone oleh anak. Berdasarkan hasil pengujian maka dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini mampu membatasi akses penggunaan oleh anak dan dapat memberikan rekomendasi aplikasi yang sesuai bagi anak.