This Author published in this journals
All Journal Jurnal Repositor
Muchsin Bin jafar Al Hamid
Universitas Muhammadiyah Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Progressive Web Application Pada website Online Public Access Catalog (OPAC) UMM Muchsin Bin jafar Al Hamid; Ilyas Nuryasin; Zamah Sari
Jurnal Repositor Vol 4 No 2 (2022): Mei 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22219/repositor.v4i2.1340

Abstract

Online Public Access Catalog (OPAC) adalah sistem pencarian informasi yang berisikan catatan bibliografi pendek berupa Jurnal , Buku dan materi audio-visual yang tersedia pada perpustakaan. Kelemahan yang dimiliki OPAC | LASer UMM berbasis web saat ini adalah tidak mempunyai keunggulan dari web modern seperti penggunaan mode offline, dapat di install pada homescreen dan dapat memberikan User Experience (UX) seperti aplikasi native. Dengan Progressive Web Apps (PWA) untuk mengatasi keterbatasan tersebut dengan menggunakan teknologi baru dari web browser seperti Service Worker , Web Application Manifest dan Architecture Application Shell. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat website OPAC | UMM Library Automation Services (LASer) dapat diakses secara offline dan berbasis mobile app menggunakan Progressive Web Apps (PWA). Hasil dari implementasi PWA pada sistem OPAC UMM menunjukan bahwa dengan service worker dapat membuat website tidak bergantung pada konektivitas jaringan internet sehingga dapat diakses dalam keadaan offline. Dengan menggunakan Manifest dan shell application , website dapat di tambahkan ke layar utama pada smartphone mobile dan desktop. Sedangkan fitur indexedDB dalam sistem website dapat menyimpan data ke browser walaupun tidak ada konektivitas dan akan mengirim setelah jaringan terhubung kembali. Hasil pengujian dengan metode baseline checklist telah terpenuhi serta mendapatkan skor diatas 90 dari 100 dan PWA sudah diimplementasikan dengan sempurna pada sistem online public access catalog.