Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI KONSEP CREATING SHARED VALUE (CSV) DALAM PEMANFAATAN FLY ASH BOTTOM ASH (FABA) OLEH PLTU JATENG 2 ADIPALA OMU Wigusti, Aldian Eka; Widyaningrum, Ayu; Puspita, Kendida Eka; Trianingrum, Suci; Rosyidah, Ummi; Sofiyah, Sofiyah
Jurnal Ilmiah Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi (MEA) Vol 6 No 2 (2022): Edisi Mei - Agustus 2022
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.9 KB) | DOI: 10.31955/mea.v6i2.2422

Abstract

PLTU Jateng 2 Adipala OMU merupakan PLTU Supercritical pertama PLN dengan Daya Terpasang 660 MW yang terletak di Desa Bunton, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Sehubungan dengan capaian peringkat merit order teratas saat ini, PLTU Jateng 2 Adipala dibebani dengan CF harian mendekati 100% sehingga produksi limbah non B3 yang berupa FABA turut meningkat, menjadikan PLTU Adipala tidak hanya berkontribusi dari produksi listrik, melainkan hasil FABA yang dapat dimanfaatkan menjadi produk-produk tertentu untuk kepentingan masyarakat, seperti jalan, konstruksi bangunan, dan produk lain. Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk menelusuri lebih jauh tentang implementasi Creating Shared Value (CSV) dalam pemanfaatan FABA yang dilakukan oleh PLTU Jateng 2 Adipala OMU. Konsep yang digunakan dalam penelitian ini adalah Creating Shared Value dan manfaat FABA. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan wawancara dan studi literatur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PLTU Jateng 2 Adipala OMU mampu mengimplementasikan tiga dimensi kunci CSV dalam pemanfaatan FABA. Pertama, pemanfaatan FABA yang dilakukan oleh PLTU Jateng 2 Adipala OMU bukan merupakan one-time activity. Kedua, pemanfaatan FABA yang dilakukan PLTU Jateng 2 Adipala OMU merupakan wujud value chain. Ketiga, pemanfaatan FABA yang dilakukan oleh PLTU Jateng 2 Adipala OMU menjadi langkah awal dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pengembangan klaster lokal .