Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN SISWA SMA NEGERI 1 MANADO TENTANG DAMPAK MEROKOK BAGI KESEHATAN GIGI DAN MULUT Novitasari, Meriza Kharis; Wowor, Vonny; Kaunang, Wulan P. J.
e-GiGi Vol 2, No 2 (2014): e-GiGi
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/eg.2.2.2014.5833

Abstract

Abstract: Smoking is a habit that is very common among the people. Today many children and teen who become active smokers. The factors underlying the smoking habit in adolescents one of which is the lack of knowledge about the effects of smoking adolescents. Smoking can have an impact on oral health such as the oral cavity disease, gingivitis, discoloration of the teeth and others. The purpose of this study was to determine the level of students knowledge of Public Senior High School 1 Manado on the effects of smoking on oral health. This type of research was a descriptive type with a cross-sectional study involving 100 respondents. The number of respondents in this research has taken using simple random sampling method. The collection of data was obtained through a questionnaire which includes characteristics of the respondents, level of knowledge about the effects of smoking on oral health. The results showed the level of students 'knowledge about the effects of smoking on oral health in general is quite good with a percentage of 96%, the level of students' knowledge about the impact of smoking on dental health is quite good with a percentage of 89%, the level of knowledge about the health effects of smoking on periodontal tissues categorized as either with the percentage of 68%, and the health effects of smoking, oral mucosal tissue is also quite good with a percentage of 72%. Conclusion: the average level of knowledge about the effects of smoking on oral health in both categories classified by the percentage of 81%. Keywords: Knowledge of students, the impact of smoking, oral health.    Abstrak: Merokok merupakan kebiasaan yang sangat umum di kalangan masyarakat.Dewasa ini banyak anak-anak dan remaja yang menjadi perokok aktif.Faktor-faktor yang melatar belakangi kebiasaan merokok pada remaja salah satunya yaitu kurangnya pengetahuan remaja tentang dampak merokok.Merokok dapat memberikan dampak terhadap kesehatan gigi dan mulut seperti penyakit rongga mulut, gingivitis, perubahan warna pada gigi dan lain-lain.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan siswa SMA Negeri 1 Manado tentang dampak merokok bagi kesehatan gigi dan mulut.Jenis penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan cross-sectional study yang melibatkan 100 responden.jumlah responden dalam penelitian ini diambil menggunakan metode simple random sampling. Pengumpulan data diperoleh melalui kuesioner yang meliputi karakteristik responden, tingkat pengetahuan mengenai dampak merokok terhadap kesehatan gigi dan mulut. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan siswa tentang dampak merokok bagi kesehatan gigi dan mulut secara umum tergolong baik dengan persentase 96%, tingkat pengetahuan siswa tentang dampak merokok bagi kesehatan gigi tergolong baik dengan persentase 89%, tingkat pengetahuan tentang dampak merokok terhadap kesehatan jaringan periodontal tergolong baik dengan persentase 68%, dan dampak merokok bagi kesehatan jaringan mukosa mulut juga tergolong baik dengan persentase 72%. Simpulan: rata-rata tingkat pengetahuan responden tentang dampak merokok bagi kesehatan gigi dan mulut tergolong dalam kategori baik dengan persentase 81%. Kata kunci: Pengetahuan siswa, dampak merokok, kesehatan gigi dan mulut.
DAYA HAMBAT OBAT KUMUR CETYLPYRIDINIUM CHLORIDE DAN OBAT KUMUR DAUN SIRIH TERHADAP PERTUMBUHAN STREPTOCOCCUS MUTANS Toar, Amelia I.; Posangi, Jimmy; Wowor, Vonny
Jurnal Biomedik : JBM Vol 5, No 1 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM Suplemen
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.5.1.2013.2639

Abstract

Abstract: Dental caries and periodontal diseases are still the major problems of oral health among the community. The microbes Streptococcus mutans that accumulate in plaques have an important role in the occurences of these two diseases. The control of plaque forming can be done chemically by using mouthwash. Cetylpyridinium chloride (CPC) and betle leaf (Piper betle Linn.), among others, are active ingredients that are added in the preparation of alcohol-free mouthwash. This study aimed to determine whether there was a difference between the inhibition of alcohol-free mouthwash containing CPC, and betle-leaf mouthwash to the growth of S. mutans. This was an experimental study with a post-test-only control-group design. The technique for testing inhibition used the Kirby Baurer disc diffusion method with samples of cultures of S. mutans The trial materials were commercial alcohol-free mouthwash and betle-leaf mouthwash; and aquadest as the negative control.  There were nine repetitions for each trial material group. The results of the Kruskal Wallis test showed significant differences (P <0.05) between alcohol-free mouthwash containing CPC, alcohol-free mouthwash containing piper betle Linn extract, and aquadest. The result of the Mann Withney test showed that there was a significant difference (P <0.05) between alcohol-free mouthwash containing CPC and alcohol-free mouthwash containing piper betle Linn extract. Alcohol-free mouthwash containing CPC had a wider zone of inhibition than the alcohol-free mouthwash containing betle leaf extract. Conclusion: Inhibition of the alcohol-free mouthwash containing cetylpyridinium chloride on the growth of S.mutans was significantly better than the alcohol-free mouthwash containing piper betle Linn extract. Keywords: cetylpyridinium chloride, betle leaf, mouthwash, Streptococcus mutans.   Abstract: Karies gigi dan penyakit periodontal  merupakan masalah bagi kesehatan gigi dan mulut di masyarakat. Streptococcus mutans dalam plak berperan dalam terjadinya kedua penyakit ini. Pengontrolan plak dapat dilakukan secara kimiawi dengan menggunakan obat kumur. Cetylpyridinium chloride (CPC) dan daun sirih merupakan bahan aktif yang ditambahkan dalam  sediaan obat kumur bebas alkohol. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah terdapat perbedaan daya hambat antara obat kumur bebas alkohol yang mengandung CPC dengan obat kumur daun sirih terhadap pertumbuhan S. mutans. Penelitian ini bersifat eksperimental dengan post-test only control group design. Teknik pengujian daya hambat menggunakan metode difusi cakram Kirby Baurer dengan sampel S. mutans. Bahan coba yang digunakan yaitu obat kumur bebas alkohol, dan akuades sebagai kontrol negatif. Jumlah pengulangan pada masing-masing kelompok bahan coba sebanyak 9 kali.  Uji Kruskal Wallis menunjukkan perbedaan bermakna (P <0,05) antara obat kumur CPC, obat kumur daun sirih, dan akuades terhadap pertumbuhan S. mutans. Uji Mann-Whitney menunjukkan perbedaan bermakna (P <0,05) antara obat kumur CPC dan obat kumur daun sirih terhadap pertumbuhan S. mutans. Obat kumur CPC memiliki zona hambat lebih besar dibandingkan obat kumur daun sirih. Simpulan: Sediaan obat kumur bebas alkohol yang mengandung cetylpyridinium chloride memilliki daya hambat terhadap pertumbuhan Streptococcus mutans yang lebih tinggi secara bermakna dibandingkan sediaan obat kumur bebas alkohol yang mengandung ekstrak daun sirih.