Muchtar Effendy
Fakultas Kehutanan Universitas Lambung Mangkurat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IDENTIFIKASI KESEHATAN POHON-POHON DI SEBAGIAN KAWASAN PERKOTAAN KOTA BANJARBARU Muslihudin Muslihudin; Muchtar Effendy; Setia Budi Peran
Jurnal Sylva Scienteae Vol 1, No 1 (2018): Jurnal Sylva Scienteae Vol 1 No 1, Edisi Agustus 2018
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (754.102 KB) | DOI: 10.20527/jss.v1i1.466

Abstract

Hutan kota yang baik adalah hutan yang didalamnya ditanami atau ditumbuhi oleh tanaman-tanaman yang sehat. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tingkat kesehatan pohon dan mengetahui faktor-faktor penyebab kerusakan pohon di sebagian wilayah Perkotaan lingkup Kota Banjarbaru, obyek dalam penelitian ini yaitu pohon-pohon yang berada di kawasan Jalan Wijaya Kusuma dengan jumlah 40 pohon, Taman Van Der Pijl 30 pohon, Jalan Hidayatullah 86 pohon dan Taman Gembira ( Kolam Renang Idaman ) Banjarbaru 32 pohon. Pengambilan data dilakukan dengan mengambil sampel pohon secara acak sebanyak 50 % dari jumlah pohon yang ada. Penentuan pohon yang menjadi subjek penelitian adalah berdasarkan pohon yang memiliki diameter ≥ 20 cm. Data yang di ambil adalah diameter pohon, tipe kerusakan pohon, lokasi kerusakan pohon dan tingkat keparahan pohon. Hasil yang didapatkan dari peneltian ini adalah tingkat kesehatan pohon berdasarkan nilai indeks kerusakan pohon pada empat lokasi penelitian yaitu, Kawasan Jalan Wijaya Kusuma kelas sehat 19 pohon, kerusakan ringan 1 pohon, Kawasan Taman Van Der Pijl tergolong sehat 15 pohon, Kawasan Jalan Hidayatullah kelas sehat 40 pohon, keruskan ringan 2 pohon dan keruskan sedang 1 pohon, Kawasan Kolam Renang Idaman tergolong kelas sehat sebanyak 16 pohon.