Maryam Jamilah
Program Studi Kehutanan, Universitas Almuslim, Bireuen Aceh

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kajian Kualitas Minyak Serai Wangi (Cymbopogon winterianus Jowitt.) pada CV AB dan PT. XYZ Jawa Barat Ana Agustina; Maryam Jamilah
Agro Bali : Agricultural Journal Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Panji Sakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (498.947 KB) | DOI: 10.37637/ab.v4i1.681

Abstract

Minyak atsiri dapat dijumpai di berbagai jenis tanaman yang tersebar di seluruh dunia. Indonesia setidaknya memiliki 40 jenis tanaman penghasil minyak atsiri komersial. Minyak atsiri memiliki berbagai manfaat, yaitu sebagai bahan baku kosmetik, obat-obatan, parfum, lilin, dan flavor. Salah satu atsiri yang diproduksi di Indonesia adalah citronella oil, citronella oil termasuk salah satu jenis atsiri yang populer digunakan sebagai anti-nyamuk, anti-jamur, dan anti-oksidan. Meskipun di Indonesia sudah berkembang luas petani yang berkebun serai wangi dan mengolahnya hingga menghasilkan minyak, akan tetapi masih banyak di antara mereka yang memproduksi citronella oil yang belum memenuhi standar. Oleh sebab itu, perlu adanya kajian mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas citronella oil yang dihasilkan oleh usaha perseorangan agar dapat memenuhi standar industri. Untuk mengetahui kandungan citronella oil, dilakukan pengujian GC-MS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa citronella oil yang dihasilkan memiliki kadar sitronellal yang lebih rendah dibandingkan industri besar, yaitu 11.37%. Sedangkan standar minimal untuk sitronelal adalah 35%, hal ini diduga berkaitan dengan umur panen, kualitas tempat tumbuh, kualitas mesin, dan pretreatment.