Heni Mustami
Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Lambung Mangkurat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLIKATUR PADA NOVEL “UBUR-UBUR LEMBUR” KARYA RADITYA DIKA Heni Mustami; Noor Cahaya; Dewi Alfianti
JURNAL LOCANA Vol. 5 No. 1 (2022): JURNAL LOCANA
Publisher : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan wujud implikatur pada novel “Ubur-Ubur Lembur” karya Raditya Dika. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif, metode deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan hasil analisis data berdasarkan pada fakta yang ada dengan apa adanya. Teknik analisis data menggunakan teknik baca dan teknik catat. Penelitian ini menggunakan kartu data sebagai instrumen penelitian. Sampel yang digunakan oleh peneliti sebanyak 232 halaman, dari sampel tersebut ditemukan 51 data yang membentuk implikatur. Implikatur yang ditemukan yaitu jenis implikatur konvensional dan implikatur percakapan. Hasil penelitian ini yaitu sebagai berikut; 1) wujud implikatur konvensional dengan wujud kalimat berita, wujud kalimat pertanyaan, dan wujud kalimat seru. 2) implikatur percakapan dengan wujud kalimat berita, wujud kalimat pertanyaan, wujud kalimat perintah, dan wujud kalimat seru.