Rohmat Dipo Darmawan
Universitas Amikom Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Performa Pengalaman Pengguna Aplikasi Seluler Ajaib dengan Pendekatan Design Thinking dan Pengujian A/B: Studi Kasus UX Terhadap Ajaib - Platform Investasi Daring Rohmat Dipo Darmawan; Hendra Rohman
Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak Vol 4, No 1 (2022): Maret
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jinrpl.v4i1.4762

Abstract

Data menunjukkan bahwa sekitar 66% masyarakat Indonesia tidak memiliki akun rekening keuangan di bank. Hal tersebut dapat mempersulit masyarakat dalam mendapatkan akses ke produk dan layanan keuangan seperti rekening tabungan, pembiayaan, asuransi hingga investasi. Ajaib Group berusaha meningkatkan literasi keuangan masyarakat Indonesia melalui investasi, seperti jual beli saham, dan pembelian reksa dana melalui aplikasi seluler Ajaib. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi siapa saja target pengguna aplikasi Ajaib dan bagaimana cara meningkatkan performa pengalaman pengguna aplikasi Ajaib agar dapat memenuhi tujuan bisnis. Penelitian dilakukan dengan pendekatan Design Thinking. Wawancara dilakukan untuk mengenal lebih dalam target pengguna. Pengumpulan data menggunakan kuesioner melalui teknik non-random sampling. Pengujian desain dilakukan dengan metode pengujian A/B dan skor System Usability Scale (SUS). Temuan penelitian menunjukkan bahwa desain antarmuka terbaru berhasil meningkatkan kinerja pengguna hingga 72% dibanding desain tampilan yang sudah ada dan berhasil mendapatkan nilai “A” (skor SUS rata-rata 86) yang menggambarkan Best Imaginable dalam hal pengalaman pengguna. Namun peningkatan terhadap pengalaman pengguna tidak memberikan penilaian yang berbanding lurus dengan kenyamanan pengguna dalam menilai desain antarmuka aplikasi. Perlu dilakukan penelitian lanjutan dengan menggunakan sampel target pengguna yang lebih spesifik seperti gender, lokasi, pekerjaan hingga rentang penghasilan sehingga dapat menghasilkan produk yang bisa menjawab kebutuhan pengguna.