Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Perancangan Website Company Profile Dan Penjualan Minimarket Best One Haeruddin Haeruddin; Hendri Hendri
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 3 No 1 (2021): The 3rd National Conference of Community Service Project 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v3i1.6064

Abstract

Di masa pandemi covid-19 perekonomian mengalami penurunan dikarenakan adanya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat sehingga aktivitas perbelanjaan di minimarket best one mengalami penurunan. Untuk peningkatan penjualan produk pada minimarket best one harus membutuhkan suatu inovasi yaitu pembuatan website company profile serta website penjualan. Website company profile adalah sebuah website yang berisi informasi lengkap tentang minimarket best one dan serta dilengkapi dengan website penjualan agar pelanggan dapat membeli produk secara online sehingga pelanggan tidak perlu datang ke minimarket best one. Perancangan website company profile dan penjualan menggunakan platform CMS wordpress dan woocommerce. Dalam perancangan website company profile dan penjualan minimarket best one metode yang digunakan adalah wawancara, observasi dan pembuatan website. Setelah website berhasil dibuat maka tahapan berikutnya adalah melakukan hosting pada niaga hoster dengan nama domain bestonemm.com. Setelah berhasil melakukan hosting pelanggan minimarket best one sudah dapat melakukan pembelian produk-produk secara online. Dari hasil implementasi mitra merasakan adanya kenaikan pada hasil pendapatan mereka
Penggunaan Teknologi dalam Rangka Mengembangkan Usaha Kuliner di Tiban Centre Latycia Carin; Selvina Selvina; Nico Pratama; Vina Melissa; Hendri Hendri; Christoffer Christoffer
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 1 No 1 (2019): The First National Conference of Community Service Project 2019 (Accepted Papers)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The Objective of this activities are : (a) to train students to mingle with the society; (b) to show the importance of giving service to our society; (c) to introduce digital marketing to micro, small & medium enterprises (MSME) in order to increase market competitiveness. The research is conducted in Tiban Centre by interviewing 4 random foods & beverages business owners. The result shows that 3 out of 4 business owners are interested in digital marketing but due to low technology literacy, they don’t know how to conduct it. The digital marketing we are using is called Go-Food, which is one of the largest single-market food delivery app in Indonesia. By using this e-commerce feature, we believe that their business will grow faster and bigger in no time.
Perancangan Strategi Promosi Yang Efektif Untuk Rm. Vegetariano Sushi Yandi Suprapto; Hendri Hendri; Joan Goh; Eric Eric; Vivin Vivin; Braven Vladimeer Tandiono
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 3 No 1 (2021): The 3rd National Conference of Community Service Project 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v3i1.6050

Abstract

Masuknya wabah Corona yang pertama kali ditemukan di Wuhan, China pada Desember 2019 ke Indonesia telah memberikan dampak besar terhadap perekonomian di Indonesia. Kebijakan physical distancing yang diterapkan oleh pemerintah telah memukul berbagai UMKM di Indonesia terutama yang bergerak di sektor penyedia makanan dan miniman. Salah satu UMKM penyedia makanan dan minuman di Batam yang terdampak adalah UMKM Vegetariano Sushi. RM. Vegetariano Sushi adalah rumah makan yang menyediakan berbagai makanan vegetarian di Batam. Sebelum adanya aturan physical distancing oleh pemerintah, RM. Vegetariano Sushi memiliki omzet 50 juta/bulan atau 600 juta/tahun. Namun, setelah berlakunya aturan physical distancing oleh pemerintah, RM. Vegetariano Sushi mengalami penurunan omzet hingga 40%. Oleh karena itu, diperlukan adaptasi baru untuk membantu pemulihan dari RM. Vegetariano Sushi. Kami pun menawarkan beberapa program kepada mitra seperti pembuatan video dan brosur promosi, serta beberapa rencana pemasaran baru dengan target meningkatkan 10% dari omzet yang diperoleh oleh RM. Vegetariano Sushi. Setelah dilakukannya implementasi selama beberapa minggu, strategi promosi yang ditawarkan pun terbukti mampu membantu pemulihan dari RM. Vegetariano Sushi dan meningkatkan omzet dari RM. Vegetariano Sushi sebesar 10%