Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pentingnya Literasi Dalam Era Digital Bagi Masa Depan Bangsa Anthony Sentoso; Octavia Octavia; Aura Wulandari; Jacky Jacky; Steven Kurniawan; Su Thieng
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 3 No 1 (2021): The 3rd National Conference of Community Service Project 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v3i1.6017

Abstract

Literasi memiliki peran yang penting bagi kelangsungan hidup manusia, seperti memecahkan masalah, menganalisis, memahami informasi, dan lain-lainnya. Namun, dikarenakan kurangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya literasi menjadi salah satu penyebab Negara Indonesia menjadi kurang mampu dalam bersaing dengan negara lain. Melihat hal tersebut, penulis pun tertarik untuk menjadikan pembicaraan ini sebagai topik utama dalam melaksanakan proyek ini. Dalam pelaksanaan proyek, kami pun menggunakan metode partisipatif dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang terjadi pada mitra. Ada pun beberapa luaran yang dirancang untuk kepentingan proyek ini yaitu salah satunya melakukan promosi secara digital melalui media sosial untuk menyebarluaskan pentingnya literasi untuk kelangsungan hidup manusia. Selain melakukan promosi secara digital, penulis juga menyelenggarakan sosialisasi serta memberikan bantuan secara material pada mitra, yaitu Panti Asuhan Qurrotu A’yun. Data-data yang didapatkan dalam penyusunan artikel ini menggunakan beberapa metode, yaitu tinjauan pustaka, observasi, dokumentasi, serta wawancara. Untuk kegiatan PKM yang selanjutnya, kami merekomendasikan untuk melakukan kegiatan yang bertema mengenai peran teknologi bagi kehidupan manusia