Mushidayah Aulia
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan buah strawberry sebagai bahan pemutih gigi Asmawati .; Mushidayah Aulia
Makassar Dental Journal Vol. 5 No. 2 (2016): Vol 5 No 2 Agustus 2016
Publisher : Makassar Dental Journal PDGI Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.565 KB) | DOI: 10.35856/mdj.v5i2.96

Abstract

Latar Belakang: Dewasa ini permintaan masyarakat untuk pemutihan gigi meningkat dan tercermin oleh berbagai macam pilihan bahan pemutih gigi yang tersedia. Bahan pemutih gigi yang biasa digunakan untuk in-office dental bleaching adalah hidrogen peroksida dan untuk at-home- dental bleaching menggunakan karbamid peroksida dan gel hidrogen peroksida. Disisi lain, banyak pasien yang mengalami gigi sensitif dan iritasi gingiva setelah prosedur pemutihan gigi. Banyaknya penderita yang sensitif terhadap bahan pemutih gigi membuat banyak peneliti mencari bahan alternatif lain yang lebih aman digunakan sebagai bahan pemutih gigi. Strawberry adalah salah satu bahan alami yang saat ini dapat digunakan untuk memutihkan kembali gigi yang telah berubah warna, yang mengandung asam elegat (ellagic acid) dan asam malat (malic acid) yang dapat memutihkan gigi. Tujuan: Sebagai salah satu alternatif bahan herbal pemutih gigi. Simpulan: Buah strawberry sebagai bahan herbal yang efektif dapat memutihkan gigi.