Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengenalan PLC untuk Meningkatkan Kemampuan Logika Asesmen Kompetensi Minimal (AKM) Siswa SMAN 1 Jogorogo Isa Rachman; Muhammad Basuki Rahmat; Adianto Adianto; Ii Munadhif; Ryan Yudha Adistira
Jurnal ABDI: Media Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 7 No. 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/ja.v7n1.p147-151

Abstract

Asesmen Kompetensi Minimal (AKM) merupakan salah satu asesmen nasional yang akan digunakan pada tahun 2021 oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menggantikan ujian nasional tingkat SMA. AKM fokus mengukur kemampuan literasi dan numerikal melalui kemampuan logika dan pemahaman baca siswa. Berdasarkan laporan hasil tes PISA pada tahun 2019, kedua aspek kompetensi ini menjadi masalah mendasar siswa di Indonesia. Untuk memicu peningkatan kemampuan logika siswa SMAN 1 Jogorogo, maka diberikan pengetahuan tambahan yang tidak tercantum dalam kurikulum. Salah satunya melalui kegiatan pengenalan PLC yang merupakan perangkat pemrograman berbasis logika. Kegiatan ini juga mampu meningkatkan kompetensi siswa dalam literasi digital, teknologi dan manusia pada era revolusi industri 4.0 karena PLC banyak digunakan dibidang otomasi industri. Kegiatan dilaksanakan secara daring melalui media interaktif karena pada kondisi pandemi COVID-19. Dari pelaksanaan kegiatan ini, didapatkan hasil quiz peserta pada setiap pokok materi menunjukkan hasil yang cukup memuaskan dengan nilai rata-rata 74 dan hasil test peserta pada akhir kegiatan juga menunjukkan hasil yang cukup memuaskan dengan nilai rata-rata 76. Selain itu, dari hasil kuisioner peserta sebagai bentuk umpan balik pelaksanaan kegiatan menunjukkan hasil yang baik. Dengan adanya kegiatan ini, PLC dapat dijadikan sebagai salah satu kegiatan ekstrakurikuler untuk meningkatkan kompetensi siswa SMAN 1 Jogorogo.
Skill Upgrade Untuk Meningkatkan Logika Berfikir Siswa MAN 2 Madiun Kota Melalui Workshop Pembuatan Automatic Mobile Robot Imam Sutrisno; Adianto Adianto; Mardi Santoso; Pranowo Sidi; Rini Indarti; Boedi Herijono
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 2 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i2.760

Abstract

Asesmen Kompetensi Minimal (AKM) merupakan salah satu asesmen nasional yang digunakan pada tahun 2021 oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menggantikan ujian nasional tingkat SMA. AKM fokus mengukur kemampuan literasi dan numerikal melalui kemampuan logika dan pemahaman baca siswa. Berdasarkan laporan hasil tes PISA pada tahun 2018, kedua kompetensi ini menjadi masalah mendasar siswa di Indonesia. Untuk memicu peningkatan kemampuan logika siswa MAN 2 Madiun, maka diberikan pengetahuan tambahan di luar kurikulum. Salah satunya melalui kegiatan workshop pembuatan automatic mobile robot. Kegiatan ini juga mampu meningkatkan kompetensi dalam literasi digital, teknologi dan manusia pada era revolusi industri 4.0 karena workshop pembuatan automatic mobile robot banyak digunakan dibidang otomasi industri. Kegiatan dilaksanakan dengan metode luring melalui tatap muka di Aula MAN 2 Madiun untuk menciptakan ruang pembelajaran interaktif. Dari pelaksanaan kegiatan, didapatkan hasil quiz peserta pada setiap pokok materi menunjukkan hasil sangat memuaskan dengan nilai rata-rata 81 dan hasil tes peserta pada akhir pembelajaran juga menunjukkan hasil memuaskan dengan nilai rata-rata 79. Selain itu, dari hasil kuisioner peserta sebagai bentuk respon dari pelaksanaan kegiatan menunjukkan hasil sangat baik. Dengan adanya kegiatan ini, pembuatan automatic mobile robot dapat dijadikan sebagai salah satu kegiatan ekstrakurikuler untuk meningkatkan kompetensi siswa MAN 2 Madiun.