p-Index From 2019 - 2024
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal SmartComp
Ratih Kusuma Dewi
Universitas Pertamina

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Pengadaan Barang Dan Jasa Dengan Skema Penunjukan Langsung Universitas Pertamina Randi Farmana Putra; Ratih Kusuma Dewi; Erwin Setiawan
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 11, No 3 (2022): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v11i3.3903

Abstract

Pengadaan barang dan jasa dilakukan guna memenuhi kebutuhan instansi yang prosesnya dimulai dari perencanaan kebutuhan sampai diselesaikannya seluruh kegiatan untuk memperoleh barang atau jasa. Penunjukan langsung merupakan salah satu mekanisme pengadaan di Universitas Pertamina dimana pengadaan barang dan jasa dilakukan secara langsung dengan menunjuk satu penyedia barang dan jasa yang dilakukan apabila hanya terdapat satu penyedia saja atau dalam keadaan-keadaan tertentu. Untuk saat ini sistem pengadaan masih dilakukan dengan cara manual menggunakan Ms. Word dan Ms. Excel sehingga mengakibatkan kesulitan dalam pengolahan, penyimpanan, dan pencarian data oleh bagian pengadaan yang bisa disebabkan oleh ketidakkuratan perhitungan, kehilangan data, duplikasi data atau human error sehingga mengurangi efektifitas proses pengadaan, dan bagi userĀ  juga menyulitkan untuk mengetahui status pengadaan barang dan harus terus menghubungi petugas yang terlibat dengan pengadaan tersebut untuk mendapatkan informasi pengadaan dan bagi pimpinan instansi sulit untuk mengambil keputusan yang cepat dan akurat berkaitan dengan keuangan dan pencapaian pengadaan karena tidak ada rekapitulasi data yang siap digunakan. Sehingga diperlukan pengembangan aplikasi pengadaan barang dan jasa. Pengembangan ini dilakukan menggunakan metode waterfall, yang terdiri dari requirements analysis and definition, system and software design, implementation and unit testing, integration and system testing. Dengan perancangan sistemnya menggunakan UML dan relasi table menggunakan LRS dilengkapi dengan User Interfacenya. Pada implementasinya menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Dengan adanya aplikasi pengadaan barang dan jasa ini, proses pengadaan barang dan jasa skema penunjukan langsung dapat terekam pada sistem sehingga dapat dimonitoring bersama secara realtime oleh user dan divisi pengadaan. Divisi Pengadaan juga dapat menyajikan laporan pengadaan yang bisa digunakan oleh pimpinan untuk mendukung pengambilan keputusan.