Rexy Mainaki
PPs STIE Amkop Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Rexy Mainaki; Dian Efriyenti
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 5, No 1 (2022): January - Juny
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v5i1.2005

Abstract

Abstrak Ukuran perusahaan juga mengalami fluktuasi dalam periode 5 tahun terakhir tentunya berpengaruh pada nilai perusahaan. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk membaca apakah profitabilitas, likuiditas dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan pada perusahaan pertambangan yang ada di Bursa Efek Indonesia pada periode 2017-2021. Indikator variabel yang dipakai yaitu Return on Asset, Current Ratio dan Firm Size pada Price Book Value. Populasi dalam penelitian ini dari perusahaan sektor pertambangan yang berjumlah 48 perusahaan dan sampelnya sebanyak 8 perusahaan yang berdistribusi normal dengan melakukan uji outlier dalam proses eliminasi perusahaan. Metode uji data memakai analisis linear berganda. Hasil dari uji data pada penelitian ini menjelaskan bahwa secara parsial Profitabilitas (ROA) berpengaruh dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan t hitung > t tabel yaitu 2,500 > 2,021, Likuiditas (CR) berpengaruh tetapi tidak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan hasil t hitung 0,139 < 2,021, dan Ukuran Perusahaan (Firm Size) berpengaruh tetapi tidak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan t hitung 1,507 < 2,021. Secara simultan hasil penelitian menjelaskan bahwa Return on Asset, Current Ratio dan Ukuran Perusahaan berpengaruh dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan F hitung > F tabel yakni 5,171 > 3,259.. Kata Kunci: Profitabilitas; Likuiditas; Ukuran Perusahaan; Nilai Perusahaan.