Agustin Triyansari, Agustin
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KUALITAS PELAYANAN PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN ANAK DI LUAR NIKAH PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL KOTA SURABAYA Triyansari, Agustin; Santoso, Teguh
JPAP: Jurnal Penelitian Administrasi Publik Vol 1 No 01 (2015)
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30996/jpap.v1i01.392

Abstract

Salah satu bentuk pelayanan yang diberikan oleh aparatur pemerintahan kepada masyarakat adalah pelayanan dalam bidang kependudukan. Akta Kelahiran merupakan salah satu dokumen yang harus dimiliki oleh setiap orang. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis kualitas pelayanan pembuatan akta kelahiran anak di luar nikah pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Fokus Penelitian ini antara lain : (1). Bagaimanakah kualitas pelayanan jasa pembuatan akta kelahiran anak di luar nikah pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya, (2). Kendala apakah yang dihadapi dalam pembuatan akta kelahiran anak di luar nikah pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya. Hasil Penelitian : 1. Persepsi pelanggan memberikan nilai lebih untuk keempat indikator reliability, respons, assurance, dan empathy ini dengan kategori baik, sedangkan untuk tangible cukup baik untuk pelayanan yang ada pada Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kota Surabaya. 2.Tidak ditemukan kendala, dikarenakan si pemohon telah mengetahui persyaratan-persyaratan baik informasi yang didapatkan melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Surabaya maupun melalui online. Semua pada dasarnya dari masyarakat sendiri yang mau mengerti dan mentaati akan prosedur dan persyaratan yang wajib di pahami dan diikuti.Kata Kunci:  Kualitas Pelayanan publik, akta kelahiran, kinerja.Â