This Author published in this journals
All Journal PREDIKSI
Maria Fransiska Diah P., Maria Fransiska
Magister Profesi Psikologi Program Pasca Sarjana Universitas Katolik Soegijapranata Semarang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STUDI DESKRIPTIF TENTANG MEDIA PERMAINAN ULAR TANGGA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BERHITUNG KELAS II Diah P., Maria Fransiska; Eriany, Praharesti; Primastuti, Emiliana
PREDIKSI Vol 2, No 1 (2013)
Publisher : PREDIKSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media permainan ular tangga untuk meningkatkan ketepatan dan kecepatan dalam berhitung penjumlahan dan pengurangan pada siswa kelas 2 SD. Hipotesis penelitian ini yaitu ada perbedaan kecepatan dan ketepatan berhitung materi penjumlahan dan pengurangan pada siswa kelas 2 SD sebelum dan sesudah penelitian dengan menggunakan media permainan ular tangga.Subyek dalam penelitian ini yaitu 2 siswa kelas 2 SD Negeri Tinjomoyo 1 yang belum tuntas dalam berhitung penjumlahan dan pengurangan. Dalam penelitian ini, permainan ular tangga digunakan dalam remedial teaching yang dilakukan selama 8 pertemuan yaitu 4 pertemuan materi penjumlahan dan 4 pertemuan materi pengurangan. Pengukuran pada penelitian ini menggunakan pre test dan post test. Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif berupa nilai pre test dan post test yang disajikan dalam bentuk tabel dan dijelaskan secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada perbedaan dalam ketepatan dan kecepatan berhitung materi penjumlahan dan pengurangan sebelum dan sesudah dilakukan remedial teaching menggunakan media permainan ular tangga. Kata kunci: media permainan ular tangga, remedial teaching, ketepatan dan kecepatan berhitung.