Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN GEOGRAFI BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA MATERI POKOK LITOSFER KELAS X SMA ., Haris
Hibualamo : Seri Ilmu-Ilmu Sosial dan Kependidikan Vol 2 No 1 (2018): Jurnal Hibualamo Seri Ilmu-ilmu sosial dan kependidikan
Publisher : LPPM Universitas Hein Namotemo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (652.668 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media pembelajaran geografi berbasis multimedia interaktif. Subyek peneltian adalah peserta didik kelas X IIS dari SMA 1 Makassar. Penelitian ini menggunakan metode analisis statsitik deskriftif untuk mengukur lima komponen keefektifan media pembelajaran inteaktif., yaitu : (1) hasil belajar peserta didik atau ketuntasan klasikal, (2) aktivita peserta didik, (3) respon peserta didik, (4) aktivitas guru, dan (5) pengelolaan pembelajaran oleh guru. Dari hasil penelitian, nilai efektivitas penggunaan media berbasis multimedia interaktif yang diperoleh dengan melakukan uji coba di dalam kelas adalah sebesar 83% yang artinya sangat efektif . Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran geografi berbasis multimedia interaktif pada pokok materi litosfer, efektif digunakan dalam proses pembelajaran di dalam kelas.
Aplikasi HRM Untuk Monitoring Prestasi Kerja Pegawai Yayasan Permata Sari STMIK, Author Super; Aryani, Diah; ., Haris; Adaafi'ah, Yasinta
JURNAL INFORMATIKA, SAINS & TEKNOLOGI Vol 8 No 1 (2018): Informatics, Science and Technologies Journal
Publisher : STMIK BANI SALEH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (523.177 KB)

Abstract

Human Resource Management (HRM) merupakan sebuah sistem informasi yang menangani permasalahan – permasalahan yang berkenaan dengan pengelolaan sumber daya manusia pada sebuah organisasi. Yayasan Permata Sari yang bergerak dalam bidang pendidikan dengan 14 cabang yang terdiri atas kantor dan sekolah dari tingkat PAUD hingga SMA. Dengan banyaknya cabang ini diperlukan sebuah sistem pengelolaan sumber daya yang mampu memberikan informasi pegawai secara cepat dan akurat untuk memudahkan pimpinan dalam melakukan monitoring prestasi kerja pegawainya. Sebelumnya sistem manajemen pegawai yang telah diterapkan hanya mampu melakukan manajemen pegawai antar perusahaan dalam bentuk web tanpa adanya layanan penilaian langsung terhadap kinerja pegawai sehingga manajemen masih harus melakukan penilaian kinerja pegawaisecara terpisah dari sistem. Kemudian dikembangkanlah HRM menjadi sebuah sistem yang dapat berperan sebagai sistem yang dapat memonitoring prestasi kerja pegawainya sehingga memudahkan masing-masing pimpinan divisi untuk memonitoring kinerja anggota divisinya yang berguna untuk mengetahui kualitas kegiatan para pegawai secara menyeluruh dalam suatu departemen, divisi atau perusahaan, dalam arti mengevaluasi kegiatan-kegiatan pegawai yang menitikberatkan pada peningkatan atau perbaikan penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dan perancangan aplikasi dengan menggunakan Unified Modeling Language serta menganalisa dengan metode SWOT.Dengan HRM memberikan kemudahan dalam pengelolaan manajemen sumber daya di Yayasan Permata Sari dalam memonitoring prestasi kerja pegawainya serta memberikan kemudahan dalam pemberian reward kepada pegawai berprestasi.