F. Andiarna
Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel. Surabaya, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

FITOREMEDIASI LAS (Linear Alkylbenzene Sulfonate) PADA PERAIRAN YANG TERCEMAR MENGGUNAKAN TUMBUHAN JERUJU (Acanthus ilicifolius) F. Andiarna; E. Agustina; M. I. Hadi; F. R. Rahayu; I. Hidayati
Jurnal Kimia (Journal of Chemistry) Vol. 16, No.2, Juli 2022
Publisher : Program Studi Kimia, FMIPA, Universitas Udayana (Program of Study in Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Udayana University), Bali, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JCHEM.2022.v16.i02.p16

Abstract

Semakin banyak jenis limbah yang masuk dalam perairan mengakibatkan pencemaran. Pencemaran lingkungan berasal dari senyawa organik dan anorganik, sehingga perlu dilakukan pengolahan air limbah. Salah satu cara untuk mengatasi pencemaran yang terdapat di perairan dengan teknik fitoremediasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui konsentrasi LAS pada perairan yang tercemar dengan agen fitoremidiasi tanaman jeruju (Acanthus ilicifolius). Cemaran yang digunakan ada 3 macam yaitu LAS dan LAS dengan kombinasi zat pencemar lain seperti logam berat Pb dan Cd. Konsentrasi masing-masing zat pencemar adalah 0,5 ppm dengan waktu perlakuan 14 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tumbuhan Jeruju mampu mengabsorbsi LAS sebanyak 25% pada perairan dengan pencemar LAS, 50% pada perairan dengan pencemar LAS+Pb, 75% pada perairan dengan pencemar LAS + Cd, sedangkan 95% pada perairan dengan pencemar LAS+Pb+Cd. Tumbuhan Jeruju tidak mati setelah mengadsorp LAS dan logam berat sehingga dapat dikatakan bahwa tumbuhan Jeruju merupakan tumbuhan hiperakumulator.