I Gusti Putu Agung Arimbawa
SMA N 1 Petang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Inkuiri dengan Media Power Point Berbasis Mandiri untuk Meningkatkan Motivasi dan Prestasi Belajar Biologi pada Materi Sistem Kekebalan Tubuh Manusia I Gusti Putu Agung Arimbawa
Emasains : Jurnal Edukasi Matematika dan Sains Vol. 6 No. 2 (2017): September 2017
Publisher : FPMIPA IKIP PGRI Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (300.705 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) meningkatkan motivasi belajar Biologi; (2) meningkatkan prestasi belajar Biologi siswa dengan menerapkan metode inkuiri dengan pembuatan powerpoint mandiri. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas, dengan subyek seluruh siswa kelas XI IPA3 SMA N 1 Petang tahun pelajaran 2015/2016, berjumlah 26 orang, sedangkan obyek penelitian adalah motivasi dan prestasi belajar Biologi. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri atas 4 tahapan yaitu perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Data motivasi belajar diperoleh menggunakan angket motivasi belajar pada skala Likert (1-5) dan data prestasi belajar siswa dikumpulkan dengan tes prestasi belajar yang disusun berbentuk tes objektif, skala 100. Data dianalisis menggunakan statistik diskriptif, dengan hasil-hasil penelitian sebagi berikut, yaitu 1) terjadi peningkatan motivasi belajar Biologi siswa kelas XI IPA3. Rata-rata motivasi belajar Biologi, sebesar 80,15 (kategori tinggi) pada siklus I, dan terjadi peningkatan pada siklus II menjadi 85,85 (kategori sangat tinggi). 2) Terjadi peningkatan prestasi belajar Biologi siswa kelas XI IPA3 melalui implementasi metode inkuiri melalui pembuatan powerpoint, yaitu pada siklus I rata-rata prestasi belajar Biologi siswa sebesar 68.40 (kategori cukup), dan terjadi peningkatan pada siklus II menjadi 89.00 (kategori sangat baik).