Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : MODERAT: Jurnal Ilmiah Ilmu Pemerintahan

ANALISIS PELAYANAN PUBLIK PERSPEKTIF SERVANT LEADERSHIP PADA KANTOR KECAMATAN SABBANGPARU Eka Patmasari; Andi Anugrah; Yuniarni
Moderat : Jurnal Ilmiah Ilmu Pemerintahan Vol 8 No 1 (2022): February 2022
Publisher : Program Studi Ilmu Pemerintahan FISIP Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.291 KB) | DOI: 10.25157/moderat.v8i1.2593

Abstract

Servant leadership merupakan gaya kepemimpinan kontemporer yang saat ini wajib dimiliki oleh pimpinan sektor publik karena kewajiban memberikan pelayanan publik yang berkualitas saat ini masih dianggap jauh dari harapan masyarakat maka dari itu diperlukan gaya kepemimpinan Servant leadership sebagai teladan bagi pegawai sektor publik, penelitian ini bertujuan untuk menganalisa kualitas pelayanan publik berdasarkan perspektif gaya kepemimpinan servant leadership, merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan observasi, bahan pustaka dan wawancara sebagai sumber data dan diolah secara ilmiah yang kemudian disajikan secara naratif, hasil penelitian menunjukkan bahwa Camat Sabbbangparu memenuhi kriteria dimensi servant leadership yaitu keteladanan, perhatian, integrasi, dan keterbukaan dan gaya kepemimpinan hal tersebut mampu memberi kontribusi yang sangat besar bagi kinerja organisasi khususnya kualitas pelayanan publik yang dianalisis menggunakan dimensi pelayanan yaitu keandalan, daya tanggap, jaminan dan empati. penelitian ini tentunya memiliki keterbatasan antara lain lokus yang masih terbatas, yang tentunya tidak dapat digunakan untuk menggeneralisir semua organisasi publik, diharapkan penelitian ini dapat menjadi salah satu bahan pijakan peneliti lain yang akan melakukan penelitian dengan tema servant leadership.