Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Metastasis Kelenjar Getah Bening Retrofaring pada Penderita Karsinoma Nasofaring dengan Pemeriksaan Computed Tomography di Rumah Sakit Kanker Dharmais FLORENSA SIHALOHO; KARDINAH -; BUDIANTO KOMARI; EVLINA SUZANNA; JOEDO PRIHARTONO
Indonesian Journal of Cancer Vol 7, No 4 (2013): Oct - Dec 2013
Publisher : National Cancer Center - Dharmais Cancer Hospital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33371/ijoc.v7i4.308

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data metastasis KGB retrofaring pada penderita KNF dengan pemeriksaan CT nasofaring di Rumah Sakit Kanker Dharmais.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dari data sekunder CT nasofaring penderita Karsinoma Nasofaring (KNF) yang belum mendapatkan terapi radiasi dan kemoterapi. Penilaian metastasis Kelenjar Getah Bening (KGB) retrofaring dengan diameter aksial minimal ? 5 mm yang berada di level atlas dekat arteri karotis interna. Penilaian massa tumor menurut TNM AJCC edisi ke-7 tahun 2010. Dilakukan uji statistik untuk mengetahui adanya hubungan metastasis KGB retrofaring dengan massa tumor, tipe histopatologi, invasi lateral, dan massa tumor melewati midline.Hasilnya menunjukkan bahwa sebanyak 85 penderita KNF dengan subjek terbanyak laki-laki, umur rerata 43,2 tahun, metastasis KGB retrofaring sebanyak 81 subjek, dan metastasis KGB servikal level II merupakan metastasis KGB terbanyak.Kesimpulannya, metastasis KGB retrofaring adalah metastasis KGB terbanyak kedua setelah KGB servikal level II. Kedua metastasis KGB ini merupakan drainase pertama metastasis KGB pada KNF.Kata Kunci: Metastasis KGB retrofaring, Karsinoma nasofaring, Pemeriksaan CT nasofaring.
Effect of Herbal Therapy on Intracellular Cytokine Expression of CD8 Cell in Nasopharingeal Cancer Patients Haryanto Reksodiputro; Asrul Harsal; Budianto Komari
Indonesian Journal of Cancer Vol 5, No 2 (2011): Apr - Jun 2011
Publisher : National Cancer Center - Dharmais Cancer Hospital

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (65.709 KB) | DOI: 10.33371/ijoc.v5i2.112

Abstract

Tujuan: untuk mengetahui efek obat herbal terhadap respons imun pasien kanker nasofaring (KNF) dengan cara mengukur persentase sitokin intraselular (IFN-? dan TNF-?) sebelum dan sesudah pemberian THL. Juga untuk memperkenalkan metode pemeriksan sitokin intra sel sebagai alternatif lain dalam penilaian respons imun pasien.Metode: sebanyak 15 pasien KNF diikutsertakan secara konsekutif dalam penelitian ini dan menerima obat Tien Hsien Liquid (THL) sebanyak empat kali sehari selama empat minggu. Sebelum dan sesudah pemberian THL, dilakukan pengambilan darah sebanyak 10 mL untuk pengukuran kadar sitokin intraselular TNF-? dan IFN-?, baik secara spontan maupun setelah perangsanganphytohemagglutinin(PHA) dengan menggunakanflowcytometric assay.Hasil: kedua jenis sitokin (TNF-? dan IFN-?) baik sebelum maupun setelah perangsangan PHA mengalami kenaikan setelah pemberian THL. Persentase kenaikan IFN-? dan TNF-? sebelum perangsangan PHA adalah 4.62+1.39 dan 4.89+1.39; sedangkan persentase kenaikan setelah perangsangan PHA adalah 3.98+1.29 and 1.65+3.82.Pada laporan ini juga diperlihatkan bahwa pemeriksaan sitokin intra sel dapat dilakukan di laboratorium kami sebagai alternatif lain penilaian respons imun pasien. Pada pemeriksaan TNF-? and IFN dalam serum, kadar TNF-? and IFN yang diukur diproduksi oleh berbagai sel lain seperti makrofag, sel endotel, dan lain-lain, sedangkan dengan metode pemeriksaan sitokin intraseluler yang dikerjakan dalam laporan ini yang diukur adalah kadar protein yang diproduksi sel CD8.Kesimpulan:THL dapat memodulasi respons imun selular dengan meningkatkan sitokin intraselular (IFN-? dan TNF-?) dalam CD8+. Oleh karena itu, obat herbal ini dapat menjadi agenimmunoceuticalyang dapat digunakan sebagai terapi suportif pada pasien kanker, terutama pasien kanker nasofaring (KNF).Kata kunci: sitokin intraselular, kanker nasofaring, Tien Hsien Liquid (THL)