Dwi Wahyuni Maulana Luawo
Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, IAIN Manado

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Persepsi Guru Terhadap Kebeijakan Merdeka Belajar Tentang Penyederhaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Di MTs Negeri 1 Manado Mohammad Syakur Rahman; Nurhayati Nurhayati; Dwi Wahyuni Maulana Luawo
Journal of Islamic Education : The Teacher of Civilization Vol 2, No 1 (2021): Volume 2 No. 1 Maret 2021
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Skripsi ini meneliti tentang Persepsi Guru Terhadap Kebijakan Merdeka Belajar Tentang Penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) di MTs Negeri 1 Manado. Tujuan dalam penelitian ini adalah  untuk mengetahui bagaimana Persepsi Guru Terhadap Kebijakan Merdeka Belajar Tentang Penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) di MTs Negeri 1 Manado.Dalam Penelitian ini ada 3 rumusan masalah yaitu Bagaimana persepsi guru terhadap kebijakan merdeka belajar mengenai penyederhanaan RPP di MTs Negeri 1 Manado dan bagaimana kendala dalam penyusunannya serta solusi dari permasalahan tersebut.Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif bersifat deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi guru terhadap kebijakan merdeka belajar tentang penyederhanaan RPP yaitu dengan adanya kebijakan penyederhaan RPP ini sangat membantu para guru dalam hal administrasi yang tidak memelukan waktu banyak dalam penyusunan RPP. Apapun kendala dalam penyusunan RPP yang akan disederhanakan yaitu guru kebingungan dalam menyederhanakan 13 komponen ke dalam 3 komponen, guru-guru juga kesulitan dalam menentukan versi RPP yang akan dipakai. Solusi yang digunakan dalam kendala tesebut yaitu dari guru sendiri mereka membuat perkelompok matapelajaran untuk menyatukan ide-ide dalam merancang 13 komponen kedalam 3 komponen yang ada di RPP kemudian Wakil kepala madrasah bidang kurikulum selalu mengadakan rapat musyawarah setiap minggunya untuk mengetahui perkembangan dari penyusunan RPP tersebut.Kata kunci: Persepsi, Merdeka Belajar, Penyederhanaan RPP.