Giselle Aristya
Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi brand standar audit marriott pada buffet breakfast di restoran goji kitchen+bar hotel bangkok marriott marquis queen's park : Implementation of buffet breakfast brand standar audit marriott in goji kitchen+bar restauarant at bangkok marriott marques queen's park Giselle Aristya
Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Bisnis Vol. 1 No. 6 (2022): Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Bisnis
Publisher : Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.735 KB)

Abstract

Manajemen Restoran dalam menerapkan Brand Standard Audit (BSA) selalu menggunakan acuan BSA sebagai pijakan dasar dalam mendukung kegiatan operasional, akan tetapi banyak restoran-restoran yang cukup ternama tidak selalu menerapkan BSA sebagai acuan dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahuiimplementasi Brand Standard Audit (BSA) pelayanan bufeft breakfast di Restoran Goji Kitchen+Bar. Metode yang dilakukan dalam pengumpulan data adalah dengan cara observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif untuk mendeskripsikan hasil analisis mengenai implementasi BSA di Restoran Goji Kitchen+Bar yaitu dengan membandingkan BSA tersebut dengan implementasi di lapangan. Penerapan BSA di Goji Kitchen+Bar sudah berjalan cukup baik tetapi ada beberapa prosedur yang belum diterapkan. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat 5 standard pelayanan bufeft breakfast yang tidak sesuai dengan BSA. 1) host/hostesstidak dapat memastikan bahwa tamu puas dengan meja yang telah dipilih. 2) terkadang hostess tidak sempat menjelaskan menu dan pilihan makanan dan minuman yang disediakan dibuffet area. 3) waiter/waitress tidak membangun koneksi personal dengan tamu. 4) waiter/waitress tidak sensitif terhadap panggilan verbal ataupun non• verbal tamu dan tidak dapat memenuhi kebutuhan tamu walau tanpa diminta. 5) waiter/waitress tidak menawarkan menu a 'la carte kepada tamu setiap waktu.