Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)

RANCANG BANGUN APLIKASI E-COMMERCE BERBASIS ANDROID PADA SA JAYA MEUBEL LAMPUNG SELATAN Asari, Hapizd; Artaye, Ketut
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 8 No. 4 (2024): JATI Vol. 8 No. 4
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v8i4.10154

Abstract

Kemajuan pesat dalam dunia bisnis meningkatkan persaingan, dengan pemasaran dan periklanan melalui teknologi internet berdampak signifikan pada pertumbuhan industri mebel di Indonesia. Pada tahun 2021, prestasi ekspor produk mebel nasional mencapai lebih dari USD 2,5 miliar, meningkat 33% dari tahun sebelumnya [2]. E-commerce menjadi alat penting bagi bisnis, memudahkan konsumen bertransaksi melalui ponsel atau komputer tanpa harus mengunjungi toko langsung. Namun, Toko SA Jaya Meubel di Lampung Selatan belum memanfaatkan internet untuk penjualan dan promosi, masih menggunakan metode konvensional yang kurang efektif. Pelanggan dari luar Lampung Selatan kesulitan memesan produk, karena harus datang langsung ke toko. Penelitian ini bertujuan memanfaatkan aplikasi e-commerce berbasis Android untuk Toko SA Jaya Meubel, sehingga gampang publikasikan informasi produk secara luas dan memudahkan transaksi online. Metode pengembangan perangkat lunak yang digunakan adalah waterfall, yang dapat meminimalisir kesalahan selama proses pengembangan. Dengan aplikasi ini, diharapkan angka penjualan dan kualitas layanan pelanggan semakin meningkat, jumlah pelanggan bertambah, dan meningkatkan daya saing pada di industri mebel yang semakin kompetitif.