Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN PEMAHAMAN HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL BAGI GURU DAN SISWA SMKN 4 KUNINGAN JAWA BARAT Muhammad Amirulloh; Helitha Novianty Muchtar; Kilkoda Agus Saleh
Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2022): Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24198/kumawula.v5i2.36775

Abstract

Pemahaman terhadap Kekayaan Intelektual (KI) masyarakat perlu terus ditingkatkan agar mampu mendorong peningkatan kesadaran hukum KI, yang berpotensi meningkatkan perekonomian masyarakat. Pemahaman KI guru dan siswa SMKN 4 Kuningan dapat dikatakan rendah mengingat pada pengukuran melalui metode pre-test quiz hanya diperoleh rata-rata nilai di bawah 60%, yaitu hanya sebesar 57,5%. Dengan metode gabungan antara ceramah, diskusi, dan post-test, dapat dikatakan bahwa tingkat pemahaman siswa dan guru SMKN 4 Kuningan telah meningkat dengan diperolehnya nilai rata-rata 63%. Dengan demikian, terjadi peningkatan pemahaman rata-rata guru dan siswa SMKN 4 Kuningan sebanyak 5,5%. Dengan potensi dan kondisi tersebut, perlu terus dilakukan kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat secara berkelanjutan dengan khalayak sasaran yang sama, sehingga peningkatan pemahaman terhadap KI dapat lebih baik lagi