Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Eksplorasi Keterampilan Argumentasi Ilmiah Mahasiswa melalui Media Sosial: Topik Kasus Bioteknologi Dita Puji Rahayu; Antuni Wiyarsi; Amaira Utami
JURNAL PENDIDIKAN MIPA Vol 12 No 3 (2022): JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Publisher : Pusat Publikasi Ilmiah, STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpm.v12i3.703

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ketrampilan argumentasi ilmiah mahasiswa dalam mengerjakan tugas di media sosial dengan topik bioteknologi. Peserta penelitian ini adalah 38 mahasiswa semester 5 yang sedang mengambil mata kuliah IPA sekolah III. Metode survei dengan pendekatan kualitatif digunakan dalam penelitian ini. Pertanyaan tentang argumen mengenai krisis pangan dan hubungannya dengan bioteknologi diberikan di akhir kuliah kepada mahasiswa untuk direspon melalui media sosial. Penggunaan media sosial dimaksudkan untuk mengembangkan ketrampilan mahasiswa dalam berkomunikasi secara ilmiah dengan masyarakat serta membuka wawasan (literasi ilmiah) kepada masyarakat. Penilaian ketrampilan argumentasi didasarkan pada kategori argumentasi Toulmin yang terdiri dari lima tingkatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar ketrampilan argumentasi mahasiswa (36%) masih berada di level 2, yang terdiri dari claim dan data. Berdasarkan data tersebut, dapat dilihat bahwa argumen ilmiah mahasiswa masih relatif rendah. Mahasiswa masih kesulitan dalam menyampaikan Warrant (W), Backing (B), Qualifier (Q) dan Rebuttal (R). Keterampilan argumentasi mahasiswa masih perlu dilatih melalui perkuliahan. Beberapa temuan dan implikasi dibahas dalam artikel ini.
EFEKTIVITAS PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION TERHADAP KECERDASAN LOGIS MATEMATIS DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIK Anggun Pastika Sandi; Asna Lutfa; Amaira Utami
AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika Vol 11, No 4 (2022)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (637.37 KB) | DOI: 10.24127/ajpm.v11i4.6222

Abstract

Tujuan penelitian ini ingin mengetahui 1)Pengaruh pendekatan realistic mathematics education terhadap kecerdasan logis matematis dan kemampuan berpikir kritis matematik secara multivariat, 2) Pengaruh pendekatan realistic mathematics education terhadap kecerdasan logis matematis, 3) Pengaruh pendekatan realistic mathematics education terhadap kemampuan berpikir kritis matematik pada siswa SMP Negeri 30 di Jakarta Utara. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan metode analisis treatment by level, sampel yang diambil telah ditetapkan (purposive sampling) sebanyak 40 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan tes. Teknik analisis data dalam pengujian hipotesis menggunakan analisis varian multivariat (MANOVA). Berdasarkan hasil analisis 1) Terdapat pengaruh positif pendekatan realistic mathematics education terhadap kecerdasan logis matematis dan kemampuan berpikir kritis matematik secara multivariat, 2) Terdapat pengaruh positif pendekatan realistic mathematics education terhadap kecerdasan logis matematis, 3) Terdapat pengaruh positif pendekatan realistic mathematics education terhadap kemampuan berpikir kritis matematik.The purpose of this research is to find out 1)The effect of a realistic mathematics education approach on logical-mathematical intelligence and critical thinking skills in a multivariate manner, 2) The effect of a realistic mathematics education approach on logical-mathematical intelligence, 3) The effect of a realistic mathematics education approach on critical thinking skills students of state junior high school 30 in North Jakarta. This research is experimental research with analysis method treatment by level, the sample taken has been determined (purposive sampling) as much as 40 students. Data collection is done giving a test. Data analysis techniques in hypothesis testing using multivariate analysis of variance (MANOVA). Based on the results of the analysis 1) There is a positive effect of a realistic mathematics education approach on logical-mathematical intelligence and critical thinking skills in a multivariate manner, 2) There is a positive effect of a realistic mathematics education approach on logical-mathematical intelligence, 3) There is a positive effect of a realistic mathematics education approach on critical thinking skills.
Implementasi Media Pembelajaran Poster untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Kelas IV di MIS Al-Irsyadiyah Amaira Utami; Nurpatia
Jurnal Pendidikan Fisika dan Sains Vol 6 No 2 (2023): September
Publisher : Pendidikan Fisika, FKIP, Universitas Nahdlatul Ulama Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52188/jpfs.v6i2.333

Abstract

ABSTRACT This study aims to determine the effect of implementing the poster as learning media on students' learning outcomes in 4th grade of MIS Al-Irsyadiyah in science. The research method implements quasi-experimental with one group postest-prettest design. A total of 22 4th-grade students in MIS Al-Irsyadiyah participated in this study as research samples. The data collection techniques in this study implement test instrument that was given as a pretest and posttestt. Moreover, the data analysis technique used a parametric statistical analysis t-test. According to the results, it can be obtained that the tcount 19.193 higher than the result of the ttable 1.68195. Therefore, it can be concluded that the implementation of the poster as learning media in learning science is found to enhance student's learning outcomes.