Galuh Pradnya Farmasita
Program Studi Sarjana Psikologi Fakultas Sosial dan Bisnis Universitas Aisyah Pringsewu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengalaman Koping Religius Caregiver Pasangan Pada Wanita Penderita Kanker Payudara Rully Afrita Harlianty; Fixi Intansari; Bayu Sekar Larasati; Hamid Mukhlis; Rismawati Rismawati; Galuh Pradnya Farmasita
Journal of Psychological Perspective Vol 4, No 1: June 2022
Publisher : Utan Kayu Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47679/jopp.412462022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi bagaimana koping religius pada caregiver kanker payudara mampu membantu caregiver menghadapi permasalahan psikologis yang berkaitan dengan pengasuhan keluarga yang menderita kanker payudara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologi interpretif. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan wawancara semi-terstruktur dan observasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa koping religius subjek berupa: menilai permasalahan sebagai hukuman dari Tuhan, memperoleh ketenangan batin dengan cara mendekatkan diri dengan Tuhan, berserah diri pada Tuhan atas cobaan yang dialami, mengalami perubahan hidup yang ditunjukkan dengan ketaatan yang lebih dalam melakukan ritual agama; dan terakhir dan memperoleh dukungan dari komunitas keagamaan (jemaah) berupa dukungan spiritual. Meskipun strategi koping religius dapat membantu S dalam menghadapi permasalahannya, S tetap membutuhkan bantuan berupa dukungan material agar semakin kuat dalam menghadapi permasalahan yang berkaitan dengan pengasuhan.