This Author published in this journals
All Journal Jurnal Agrohut
Leha Abudu
Universitas Darusalam Ambon

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan Ragi Tape dalam Pembuatan Virgin Coconut Oil (VCO) Melalui Teknik Fermentasi Leha Abudu; Kamaruddin Kamaruddin; Fauzia Hulopi
Jurnal Agrohut Vol 11 No 2 (2020): Agrohut
Publisher : Fakultas Pertanian Universitas Darussalam Ambon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51135/agh.v11i2.126

Abstract

Virgin Coconut oil (VCO) adalah minyak kelapa yang dibuat dari kelapa segar tanpa pemanasan dan tanpa pemurnian dengan bahan kimia. Salah satu metode yang digunakan dalam pembuatan VCO adalah fermentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan ragi tape dalam pembuatan VCO melalui teknik fermentasi. Tujuan kedua adalah menetapkan komposisi ragi tape yang menghasilkan VCO terbanyak. Bahan utama penelitian adalah daging buah kelapa yang telah di parut dan diperas hingga menghasilkan santan. Berikutnya santan di letakkan di dalam wadah yang telah diberi lubang di bagian bawah dan dibiarkan selama 2 jam. Skim yang telah terpisah dari santan di bagian bawah dibuang dan menyisakan krim santan di bagian atas. Krim santan (1000 ml) selanjutnya di beri ragi tape dengan tiga perlakukan, yaitu 5, 10 dan 15 gram. Proses fermetnasi berlangsung selama 24 jam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ragi tape terbukti bisa dimanfaatkan untuk membuat VCO dengan teknik fermentasi. Hasil VCO tertinggi diperoleh dari penambahan 10 gram ragi tape menghasilkan VCO sebanyak 160.2 ml.