Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengaruh Terpaan Iklan E-commerce Shopee Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta kiki dwi arviani; K. Y.S. Putri
Inter Komunika Vol 6, No 2 (2021): Inter Komunika : Jurnal Komunikasi
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Inter Studi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33376/ik.v6i2.1406

Abstract

Saat ini e-commerce menjadi salah satu alternatif dalam berbelanja sehingga mampu mengubah perilaku masyarakat termasuk kalangan mahasiswa, hal ini terlihat dari pola kebiasaan mahasiswa yang semula berbelanja di pasar tradisional maupun swalayan, kini beralih berbelanja secara online. Perubahan tersebut dikarenakan aspek kemudahan penggunaan dan kenyamanan yang menjadi alasan pendukung utama bahwa e-commerce menjadi tren baru. Tentu saja perubahan tersebut dijadikan kesempatan bagi setiap perusahaan e-commerce agar dapat merebut simpati masyarakat dengan melakukan terpaan iklan di televisi untuk mempengaruhi masyarakat, termasuk e-commerce Shopee. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mencari tahu mengenai pengaruh terpaan iklan e-commerce Shopee di televisi terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan explanatori sebagai jenis dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan populasi yaitu mahasiswa program studi ilmu komunikasi Universitas Negeri Jakarta yang berjumlah 83 orang dengan sampel berjumlah 45 orang mahasiswa program studi ilmu komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2019. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuisioner. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana menggunakan SPSS. Penelitian ini memberikan hasil yaitu terdapat pengaruh terpaan iklan e-commerce Shopee terhadap perilaku konsumtif pada mahasiswa program studi ilmu komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2019.
KOMUNIKASI PEMASARAN MERUPAKAN LIVE BRIDGING PADA ERA PANDEMI 2020-2021 Kinkin Yuliaty Subarsa Putri; Rayni Delya Hafni; Risma Hasna Dwiwina; Yesi Andriani; Kiki Dwi Arviani
PARAMETER: Jurnal Pendidikan Universitas Negeri Jakarta Vol 33 No 1 (2021): Parameter
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/parameter.331.01

Abstract

The Covid-19 pandemic in Indonesia disrupted people's livelihoods, both in terms of economic conditions and activities, so that the community's financial sector came to a halt. However, at the end of 2020, economic conditions flared up again. The formulation of the problem in this study is how marketing communication is live bridging in the 2020-2021 pandemic era. The purpose of this study is to determine marketing communication which is live bridging in the 2020-2021 pandemic era. In this study, researchers used quantitative research methods by distributing questionnaires with correlation analysis. This research's results are descriptive; namely, the correlation is positive in marketing communication and community attitudes. In simple regression analysis, there is a strong influence between marketing communication on people's attitudes. Marketing communication theory strongly influences all dimensions of public attitudes, both cognitively, affective, and conative—further research by being developed in collaboration with other scientific studies and using different methods. Abstrak Pandemi Covid-19 di Indonesia membuat kehidupan bermasyarakat menjadi terganggu, baik dari segi kondisi ekonomi dan aktivitasnya sehingga membuat sektor perekonomian masyarakat menjadi terhenti. Namun, pada akhir tahun 2020 kondisi perekonomian bergejolak kembali. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana komunikasi pemasaran merupakan live bridging pada era pandemic 2020-2021 sehingga tujuan penelitian ini untuk mengetahui komunikasi pemasaran yang merupakan live bridging pada era pandemik 2020-2021. Dalam penelitian ini, digunakan metode penelitian kuantitatif, dengan cara menyebarkan kuesioner dengan analisis korelasi. Hasil dari penelitian ini secara deskriptif yaitu korelasinya bernilai positif pada komunikasi pemasaran dan sikap masyarakat, sedangkan pada analisis regresi sederhana terdapat suatu pengaruh yang kuat antara komunikasi pemasaran terhadap sikap masyarakat. Teori komunikasi pemasaran pada semua dimensinya berpengaruh kuat terhadap semua dimensi sikap masyarakat baik secara kognitif, afektif dan konatif sehingga hasil penelitian ini dapat dikembangkan ke arah penelitian selanjutnya dengan dikembangkan dengan berkolaborasi pada kajian ilmu pengetahuan dan menggunakan metode lainnya
Pengaruh Social Media Marketing Instagram Terhadap Brand Awareness Produk Lokal Erigo Apparel Kiki Dwi Arviani
Jurnal Ilmiah Ilmu Komunikasi Communique Vol 5 No 2 (2023): Jurnal Ilmiah Ilmu Komunikasi Communique
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.013042/jikq.v5i2.184

Abstract

Kehadiran teknologi internet dan platform media sosial memberikan perubahan dan kemudahan bagi kehidupan manusia, salah satunya dapat dimanfaatkan dalam kegiatan bisnis untuk mengenalkan hingga memasarkan produk lokal kepada masyarakat Indonesia hingga mancanegara. Produk lokal Erigo Apparel merupakan salah satu produk lokal yang memanfaatkan perkembangan teknologi internet dan platform media sosial Instagram untuk mengenalkan hingga mempromosikan produknya untuk menjangkau pasar yang lebih luas. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh social media marketing Instagram terhadap brand awareness produk lokal Erigo Apparel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa prodi S1 Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta angkatan 2019 dengan jumlah 81 orang dan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 67 orang yang ditentukan menggunakan ukuran sampel rumus Slovin serta menggunakan teknik penarikan sampel simple random sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh social media marketing Instagram terhadap brand awareness produk lokal Erigo Apparel yang ditunjukan dari hasil uji analisis regresi linear sederhana dengan nilai F hitung 27.496 dan memiliki nilai signifikansi sebesar 0.000 lebih besar dari 0.05 sehingga dapat dinyatakan bahwa variabel X (social media marketing) memiliki pengaruh terhadap variabel Y (brand awareness) produk lokal Erigo Apparel. Sedangkan nilai R Square dalam penelitian ini sebesar 0.297 yang berguna untuk menghitung besarnya persentase pengaruh variabel X (social media marketing) terhadap variabel Y (brand awareness).