Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Keterbukaan Dan Kebersamaan Dalam Menindaki Bullying Dan Hate Speech Di Kalangan Remaja Androni Susanto; Erna wati; Aurel Priscilla Cuandra; Caesar Dharmawan; Gandi Gandi; Gary Gary; Justin Justin
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.6988

Abstract

Bullying dan hate speech merupakan tindakan buruk yang dilakukan oleh seseorang atau sekelompok orang kepada orang lain berupa tindakan fisik maupun verbal yang bersifat ofensif terhadap perasaan maupun fisik korban. Di zaman milenial ini, tentunya kita sering mendengar terjadinya bullying maupun penggunaan hate speech dalam sosial media maupun berita. Tentunya tindakan ini akan berdampak secara psikologis dan mental bagi korban maupun pelaku ke depannya. Oleh karena itu, kita perlu melakukan suatu pergerakan yang dapat mendorong keterbukaan dan kebersamaan kita dalam mencegah terjadinya bullying di sekitar kita agar bisa mewujudkan suatu hubungan interaksi sosial yang baik dan positif. Karena hal tersebut, kami melakukan suatu sosialisasi dan membuat video edukasi tentang bahayanya bullying dan hate speech untuk sekolah SMK Negeri 2 Batam sebagai upaya dalam mencegah terjadinya kasus ini di kalangan sekolah tersebut. Pelaksanaan sosialisasi dilaksanakan secara tatap muka di lingkungan sekolah SMK Negeri 2 Batam dengan dipartisipasi oleh siswa/i kelas X dan XI. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif, observasi, dan wawancara terhadap pihak HUMAS di SMK Negeri 2 Batam. Hasil implementasi sosialisasi dan penyebaran video edukasi berjalan dengan baik meskipun ada beberapa permasalahan atau kendala yang dihadapi. Tetapi semua kekurangan dan permasalahan dapat diselesaikan dengan baik sehingga semua materi dan pesan yang ingin disampaikan dapat diterima dengan baik oleh siswa/i.
MAKING A DOCUMENTARY VIDEO ON THE LOCATION OF JOGGING IN BATAM Mangapul Siahaan; Justin Justin
CoMBInES - Conference on Management, Business, Innovation, Education and Social Sciences Vol 2 No 1 (2022): The 2nd Conference on Management, Business, Innovation, Education and Social Scie
Publisher : Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Documentary videos are videos that document reality while also providing educational and factual information. Making a documentary video requires a wide collection of material and a clear understanding of the topics that will be explored. In Batam, there is still no video that discusses the location of jogging in Batam City. Based on the background issues, the authors found useful goals and discussion topics to make a documentary video about the location of jogging in Batam utilizing the R&D research method and developed with the MDLC method. MDLC method is divided into several stages, namely: concept, design, material collection, manufacture, experiment and distribution. The author formulates the concept for a multimedia project that will be designed and developed, then begins the design process, which involves creating a storyboard to get a sense of the scenes that need to be captured. Afterwards, in the material collection stage, the author will collect the necessary materials such as audio back sound, location determination, plot arrangement. In the manufacturing phase, the author will use the collected material to create a documentary video, which will then be edited using software such as Adobe Photoshop, Adobe Premiere Pro, Adobe After Effects, and Adobe Audition. In the experimental stage, the output produced will be checked to ensure that it is appropriate, and then it will proceed to the distribution stage where the video will be uploaded to the SI study program YouTube. The end result is a video documenting the location of jogging in Batam.
Sosialisasi Pemilu sebagai upaya Untuk Meningkatkan Partisipatif Siswa Pada Pemilu 2024 di SMAK Yos Sudarso Batam Serlen Margareta; Evita Meiliana; Chandra Wijaya; Colleen Cendana; Octavianus Octavianus; Susi Meriyani; Joanna Rika Variani; Risna Yunita; Yuni Syafrida; Daniel Daniel; Silvia Monica; Maria Selvi Moron; Eva Juliana; Desy Sisilia; Septian Agatha; Justin Justin; Fellyanto Fellyanto; Wirya Wirya
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.8250

Abstract

Partisipasi aktif dalam pemilu merupakan salah satu pilar penting dalam sebuah sistem demokrasi. Partisipasi ini tidak hanya sebatas pada kalangan dewasa, tetapi juga pada generasi muda, khususnya siswa sekolah. Meningkatkan partisipasi siswa dalam pemilu adalah sebuah tantangan yang perlu diatasi untuk membangun kesadaran politik dan membentuk warga negara yang bertanggung jawab. Sosialiasi pemilu di sekolah menjadi salah satu pendekatan yang potensial untuk mencapai tujuan tersebut. Melalui sosialiasi yang tepat, siswa menjadi lebih memahami arti penting pemilu, peran mereka sebagai pemilih, dan implikasi dari partisipasi politik. Selain itu, sosialisasi juga mampu membangun kesadaran politik siswa, meningkatkan pemahaman tentang sistem politik negara, serta membantu mereka mengenali calon dan program yang diusung oleh partai politik.