Nurlaily Prasetyawati
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH TERAPI PROGRESSIVE MUSCLE RELAXATION DENGAN PERUBAHAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BATEALIT KABUPATEN JEPARA Rusnoto Rusnoto; Nurlaily Prasetyawati; Ahmad Farouk
Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Vol 13, No 2 (2022): JURNAL ILMU KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jikk.v13i2.1542

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu penyakit tidak menular yang umum dalam kehidupan modern saat ini. Hipertensi juga penyebab utama terjadinya penyakit kardiovaskuler yang menyebabkan tingginya angka kematian di Indonesia. Relaksasi otot progresif merupakan salah satu terapi non farmakologis untuk merilekskan otot sehingga menyebabkan penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh terapi PMR terhadap perubahan tekanan darah pasien hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Batealit Jepara. Metode Penelitian ini menggunakan desain pre experimental one group pretest-postest. Besar sampel adalah 32 responden. Teknik pengambilan sampel dengan cara purposive sampling. Uji yang digunakan yaitu Uji T dan uji normalitas menggunakan Shapiro Wilk. p value = 0,000 (α<0,05) yang berarti ada pengaruh terapi PMR terhadap tekanan darah pada pasien hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Batealit Jepara. Kesimpulan : Ada pengaruh terapi PMR terhadap tekanan darah pada pasien hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Batealit Jepara.
DETERMINATION AND EFFORT HEALTHY PREGNANCY Noor Hidayah; Sri Rahayu; Nurlaily Prasetyawati
Indonesia Jurnal Kebidanan Vol 6, No 2 (2022): JURNAL ILMU KEBIDANAN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/ijb.v6i2.1741

Abstract

Angka  kesakitan  dan  kematian  ibu  dan  bayi  dapat  dicegah  dengan  persiapan  kehamilan dari   saat menjadi calon pengantin (masa   sebelum   hamil) .   Tujuan   dari   penelitian   ini   adalah   untuk   mengetahui   preconception  care  sebagai  persiapan  kesehatan  sebelum  hamil untuk mempersiapkan kehamilan sehat dalam  tinjauan  sistematik  review. Penelitian  ini  menggunakan  metode  sistematik  review  pada  5  jurnal  yang  memenuhi  kriteria inklusi  eksklusi.  Hasil  penelitian  menunjukkan  bahwa  preconception  care  merupakan  salah  satu upaya   untuk   menyiapkan   perilaku   kesehatan,   kesiapan   fisik   dan   mental   serta   memberikan intervensi  pada  calon  orang  tua  sebaagai  upaya  persiapan  kehamilan  sehat.  Kehamilan  yang dipersiapkan dengan baik dari masa sebelum hamil akan menurunkan resiko komplikasi pada  ibu dan anak.