Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

STUDY TENTANG PARITAS DAN UMUR IBU DENGAN KEJADIAN HIPERMESIS GRAVIDARUM DI PMB RIFATUL KHUSNIAH, S.ST WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUJON KECAMATAN PUJON qotimah mah
Jurnal pendidikan Indonesia: Teori, Penelitian, dan Inovasi Vol 2, No 6 (2022): Jurnal pendidikan Indonesia: Teori, Penelitian, dan Inovasi
Publisher : Jurnal pendidikan Indonesia: Teori, Penelitian, dan Inovasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

STUDY TENTANG PARITAS DAN UMUR IBU DENGAN KEJADIAN HIPERMESIS GRAVIDARUM DI PMB RIFATUL KHUSNIAH, S.ST WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUJON KECAMATAN PUJON  Qotimah,S.ST.,M.Kes. Sayuti, S.Pd., S.ST.,M.Kes, Dr.Prita Muliarini, Sp.OG(K). Program Studi Diploma IIIPoliteknik Kesehatan Wira Husada Nusantara MalangEmail:qotimahakbidwhn@gmail.com, sayutiakbidwhn@gmail.com,  ABSTRAK Hyperemesis gravidarum adalah keadaan dimana penderita mengalami mual dan muntah lebih dari 10 kali dalam 24 jam, sehingga mengganggu kesehatan dan pekerjaan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan paritas dan umur ibu dengan kejadian hipermesis grafidarum di PMB Rifatul Khusniah, S.ST, Pujon.Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional.Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 34 ibu hamil yang mengalami hipermesis gravidarum. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Data diolah secara analitik dengan menggunakan uji regresi berganda dengan signifikasi ? = 0,05.Hasil analisis menunjukan bahwavariabel X1 (Paritas) didapatkan hasil nilai analisa thitungttabel yaitu 2,9322,035. Dapat diartikan bahwa ada hubungan yang signifikanantara Paritas dengan Kejadian Hipermesis Gravidarum. Variabel X2 (Umur Ibu) didapatkan hasil nilai analisis thitungttabel yaitu 2,3512,035. Dapat diartikan bahwa ada hubungan yang signifikan antara Umur Ibu dengan Kejadian Hipermesis Gravidarum. Hasil analisis statistik nilai FhitungFtabel yaitu 6,4743,305. Dimana dapat diartikan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara variabel Paritas (X1) dan Umur Ibu (X2)dengan Kejadian Hipermesis Gravidarum (Y).Nilai Rsquare pada X1 (Paritas) dan X2 (Umur Ibu) sebesar 0,295yang artinya Paritas dan Umur Ibu berpengaruh terhadap Kejadian Hipermesis Gravidarum (Y) sebesar 29,5%, sedangkan sisanya 70,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Dari kedua variabel independen (X) diketahui bahwa variabel yang lebih dominan terhadap variabel dependen Y (Kejadian Hipermesis Gravidarum) adalah X1 (Paritas) dengan nilai thitung ttabel yaitu 2,9322,035. Kata Kunci :Paritas, Umur, Hipermesis Gavidarum
PEMERIKSAAN IBU HAMIL DI DESA WEDORO KECAMATAN SUKORAME KABUPATEN LAMONGAN JAWA TIMUR Qotimah mah
Jurnal Pengabdian Masyarakat: Pemberdayaan, Inovasi dan Perubahan Vol 3, No 2 (2023): JPM: Pemberdayaan, Inovasi dan Perubahan
Publisher : Penerbit Widina, Widina Media Utama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/jpm.v3i2.316

Abstract

ABSTRAKPemeriksaan pada ibu hamil yang dilakukan di desa Wedoro kecamatan Sukorame Kabupaten  memiliki tujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan ibu hamil yang ada di desa Wedoro. Kegiatan pemeriksaan ini di lakukan dengan mengundang ibu hamil di balai desa Wedoro yang di bantu oleh perangkat desa, kader dalam sosialisasi dan di bantu oleh bidan dalam proses. Pemeriksaan yang dilakukan dalam pengabdian masyarakat ini meliputi 10T, dalam T yang ke 8 yaitu tes laboratorium yang kita lakukan  dalam pemeriksaan ini adalah tes GDA dan Tes Hb untuk tes protein urin tidak di lakukan dikarenakan tidak ada indikasi. Kondisi kesehatan ibu hamil dalam pemeriksaan ini dalam kondisi baik tidak ada tanda tanda preeklamsi yan di tunjukkan dengan tekanan darah yang normal dan tidak ada oedema, kadar Hb Ibu  normal tidak ada tanda anemia di tunjukkan dengan nilai kadar Hb rata-rata dalam posisi normal yaitu 11,12 g/dl . Kadar GDA sesaat nilai rata-ratanya normal yaitu 89,8  mg/dl. Kata Kunci : Pemeriksaan ibu hamil