Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Formosa Journal of Multidisciplinary Research (FJMR)

Menakar Kecenderungan Perilaku Impulse Buying Belanja Online Generasi Millenial pada Masa Covid-19 Herlina; Destriana Widyaningrum
Formosa Journal of Multidisciplinary Research Vol. 1 No. 3 (2022): July 2022
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/fjmr.v1i3.605

Abstract

Pada masa pandemic covid-19, perilaku milenial secara tidak langsung membuat orang melakukan pembelian impulsive. Kecenderungan perilaku impulse buying mengarah pada aspek afektif atau kognitif. Ketika perilaku konsumen memiliki kecenderungan yang mengarah pada aspek afektif maka mereka melakukan pembelian online didasari emosi dan perasaaan kesenangan saat membeli produk, sedangkan aspek kognitif mengarah pada konsumen yang berpikir lebih dalam sebelum melakukan pembelian online. Penelitian ini dilakukan di Jakarta dengan jumlah responden 168 generasi milenial. Ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang mengambarkan bagaimana kecenderungan generasi millennial dalam melakukan pembelian impulse. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden melakukan pembelian impulsive secara online dengan kecendurangn mengutamakan emosi dan perasaan untuk mencari kesenangan dan kepuasan pribadi dengan nilai aspek afektif sebesar 54% dan aspek kognitif sebesar 46%.