Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Keperawatan

Manajemen Keselematan Pasien dalam Meningkatkan Mutu Pelayanan Pasien Abdul Ghofar; Zuliani Zuliani; Wim Banu Ukhrowi
Jurnal Keperawatan Vol 14 No 1 (2022): Jurnal Keperawatan: Maret 2022
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kendal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (279.371 KB) | DOI: 10.32583/keperawatan.v14i1.32

Abstract

Keselamatan pasien merupakan inti dari mutu pelayanan kesehatan di rumah sakit. Rumah sakit bertanggung jawab untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dalam mengelola keselamatan pasien. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis manajemen keselamatan pasien terhadap mutu pelayanan rumah sakit. Studi ini menggunakan tinjauan literatur dengan pencarian elektronik untuk artikel di PubMed, Science Direct, Google Schoolar dan Pro Quest dengan bibliografi manual termasuk artikel dan jurnal kunci. Kami memasukkan studi dari Amerika, Eropa, Asia dan Afrika yang berfokus pada manajemen keselamatan pasien. Kami secara independen memverifikasi studi memenuhi kriteria inklusi dan menilai kualitas studi secara kritis. Peneliti mengidentifikasi 23 penelitian memenuhi kriteria inklusi. Kajian tersebut mengidentifikasi pengelolaan keselamatan pasien yang berkualitas di rumah sakit, beberapa langkah adalah tata kelola dan pengaturan keselamatan pasien, pendidikan dan pelatihan, keterlibatan pasien, pengukuran dan pemantauan keselamatan pasien, penggunaan teknologi informasi dalam mendukung layanan yang mengutamakan keselamatan pasien yang berkualitas. Faktor yang mempengaruhi manajemen keselamatan pasien adalah sistem organisasi, pendidikan dan pelatihan, melibatkan pasien dan teknologi informasi.